Bisnis.com, JAKARTA - Setelah terakhir kali merilis ponsel pintar Fan Edition (FE) Galaxy S21 rilis pada Januari 2022, Samsung akan kembali memperkenalkan Galaxy S23 FE akhir tahun ini, yang memiliki daya pengisian baterai cepat (fast charging) 25W.
Daya pengisian tersebut sama dengan Samsung Galaxy S22. Dilansir dari Sam Mobile, Jumat (30/6/2023), Galaxy S23 FE dikabarkan hadir dengan bezel tebal dan tidak rata serta memiliki tiga kamera. Desainnya terlihat mirip dengan desain ponsel Samsung Galaxy S22.
Galaxy S23 FE sedang mengambil sertifikasi 3C, sekaligus mengonfirmasi peluncuran ponsel akan dilakukan dalam waktu dekat sekitar akhir tahun.
Sertifikasi 3C dari Galaxy S23 FE telah terlihat (melalui MySmartPrice) dengan nomor model SM-S7110. Sertifikasi lebih lanjut mengungkapkan bahwa ponsel ini telah mendukung 5G, dan ponsel akan menawarkan pengisian cepat 25W.
Sayangnya, sertifikasi Galaxy S23 FE 3C menyebutkan bahwa charger tersebut akan dijual terpisah. Itu semua detail yang terlihat dalam sertifikasi 3C. Ponsel ini diharapkan menampilkan 5G, GPS, Wi-Fi 6, Bluetooth 5.3, dan NFC.
Selain itu, ponsel juga akan menggunakan layar Super AMOLED 6,4 inci dan ditenagai oleh Exynos 2200 SoC dan baterai 4.500 mAh. Galaxy S23 FE juga berspekulasi untuk membuat pecinta kamera senang, berkat kamera utamanya yang ditingkatkan (50MP).
Tanggal peluncuran tidak diketahui, namun diperkirakan tidak jauh dari sekarang karena ponsel sedang mengambil sertifikasi.