Startup Fox Logger Mau IPO Tahun Ini, Intip Kinerjanya

Khadijah Shahnaz Fitra
Senin, 8 Mei 2023 | 15:03 WIB
Ilustrasi Startup. Bisnis/Arief Hermawan P
Ilustrasi Startup. Bisnis/Arief Hermawan P
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA JAKARTA — Fox Logger, startup GPS tracker mengeklaim pendapatan pada kuartal I/2023 meningkat hingga 40 persen dibandingkan periode yang sama pada 2022.

CEO Fox Logger, Alamsyah Cheung mengatakan perusahaan sebagai Pemain GPS tracker berbasis internet of things (IoT) terbesar di Indonesia, berhasil mencatatkan peningkatan revenue sebesar 40 persen selama kuartal I/2023 dibandingkan periode yang sama pada 2022.

“Ini merupakan hasil buah kerja keras kami hingga detik ini. Kami merasa bersyukur namun juga bangga pada saat yang bersamaan karena di tengah ketidakpastian ekonomi global, kami bukan hanya berhasil mempertahankan kinerja, tapi juga melampaui capaian kami pada tahun lalu,” ujar Alamsyah dalam keterangan pers, Senin (8/5/2023).

Menurut Alamsyah, peningkatan revenue ini tak bisa dilepaskan dari kinerja penjualan produk GPS tracker Fox Logger. “Penjualan kami melonjak 50 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu,” dia menjelaskan.

Dia pun menjelaskan, selain adanya kenaikan penjualan produk GPS tracker, jumlah user baru pun turut meningkat hingga 73 persen.

“Seluruh peningkatan itulah yang akhirnya mendorong naiknya gross profit kami sebesar 60 persen secara YoY, sementara EBITDA naik hingga 60 persen,” ujarnya.

Meskipun adanya peningkatan, Fox Logger enggan berpuas diri. Alamsyah mengatakan pihaknya akan terus berinvestasi dalam meningkatkan kualitas produk dan layanannya melalui pengembangan teknologi artificial intelligence (AI), termasuk melalui penambahan jumlah SDM yang ahli di bidang teknologi GPS tracking serta peningkatan fasilitas divisi R&D.

Di tengah inovasi produk melalui pengadopsian teknologi AI, saat ini Fox Logger juga terus mengejar penyelesaian pembangunan Tower Fox Logger setinggi 8 lantai yang berlokasi di Jakarta Pusat yang diproyeksikan akan bisa digunakan secara full capacity dalam waktu dekat.

Selain membangun Tower, Fox Logger selaku pemain utama pasar GPS berbasis IoT di Indonesia, juga terus mematangkan rencana IPO-nya. 

“Target kami pada 2023 adalah melakukan IPO di bursa dan sejauh ini segala sesuatunya masih berjalan on the track. Kami merasa bangga semua kerja keras kami mulai terbayarkan dengan terus meningkatnya kinerja perusahaan hingga saat ini,” tutup Alamsyah.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper