Bisnis.com, SOLO - Fitur terbaru WhatsApp memungkinakn pengguna bisa bertukar pesan dengan leluasa tanpa jaringan internet.
Proxy WhatsApp dibuat agar pengguna dapat menikmati interaksi sosial tanpa mengkhawatirkan koneksi internet. Fitur ini juga dibuat untuk negara yang diblokir penggunaan WhatsAppnya.
"Dengan fitur baru ini kami akan memberikan kemampuan untuk mempertahankan akses ke WhatsApp kepada pengguna apabila koneksi mereka mengalami masalah seperti terblokir atau terganggu," tulis WhatsApp dikutip dari laman resminya, Sabtu (7/1/2023).
Sayangnya, WhatsApp tidak menyediakan alamat server proxy kepada pengguna. Artinya, setiap pengguna harus mencari sendiri alamat server proxy yang aman dan bisa digunakan di suatu wilayah.
Setelah mendapatkan alamat server, maka Anda dapat langsung memasukkan alamat server proxy itu di aplikasi WhatsApp.
Daftar alamat proxy WhatsApp Indonesia yang bisa digunakan:
Untuk menggunakannya, pengguna harus mengetahui daftar port untuk melakukan pengaturan proxy Whatsapp. Di antaranya yakni:
- 80: Lalu lintas web standar (HTTP)
- 443: Lalu lintas web standar, terenkripsi (HTTPS)
- 5222: Lalu lintas protokol Jabber (default WhatsApp)
- 8080: Standar lalu lintas web (HTTP) dengan protokol PROXY diharapkan
- 8443: Standar lalu lintas web, terenkripsi (HTTPS) dengan protokol PROXY diharapkan
- 8222: Lalu lintas protokol Jabber (default WhatsApp) dengan protokol PROXY diharapkan
Setelah pengguna mengetahui port tersebut, pengguna bisa menambahkan alamat Proxy Server sesuai wilayah yang diinginkan.
Daftar alamat proxy WhatsApp yang dapat dicoba di Indonesia:
- XXX.11.136.114 (Jakarta)
- XXX.20.56.203 (Yogyakarta)
- XXX.58.199.229 (Surabaya)
- XXX.232.86.22 (Medan)
- XXX.138.249.15 (Bandung)
- XXX.23.100.1 (Semarang)
- 24.199.100.225 (kota lain)
Cara Menggunakan Fitur WhatsApp Proxy
- Buka aplikasi WhatsApp dengan versi terbaru di perangkat Anda
- Masuk ke menu 'Pengaturan' dan ilih 'Penyimpanan dan Data'
- Klik Proxy dan Aktifkan
- Masukkan alamat server proxy. Klik Simpan.
- Apabila berhasil, akan muncul tanda centang. Anda sudah bisa bertukar pesan tanpa jaringan internet
Perlu diingat, apabila WhatsApp masih belum bisa mengirim atau menerima pesan menggunakan proxy, maka kemungkinan proxy tersebut telah diblokir.
Anda dapat menekan lama alamat proxy yang diblokir untuk menghapusnya, lalu memasukkan alamat proxy baru untuk mencoba lagi.