IndiHome Punya 5 Layanan Baru Tahun Depan, Apa Saja?

Rahmi Yati
Rabu, 7 Desember 2022 | 13:34 WIB
Ilustrasi jaringan internet 3G, 4G, dan 5G/freepik
Ilustrasi jaringan internet 3G, 4G, dan 5G/freepik
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - IndiHome, layanan internet milik Telkom Indonesia, berencana merilis lima layanan baru pada 2023. Pasalnya, kebutuhan akses internet dinilai akan terus melekat dan jadi kebutuhan utama bagi masyarakat.

VP Marketing Management Telkom Indonesia E. Kurniawan mengatakan permintaan akses internet di Indonesia terus meningkat pesat setiap tahunnya.

"Untuk itu IndiHome akan memanjakan pelanggan dengan segmen yang bervariasi dan tujuan penggunaan yang berbeda dengan lima layanan Add On," ujarnya dalam diskusi Digital Telco Outlook 2023 dikutip Rabu (7/12/2022).

Adapun Kurniawan memerinci, kelima layanan tersebut antara lain Ultra Wifi, yakni sebuah solusi perluasan coverage wifi (lebih dari 60 meter) bagi pelanggan IndiHome atau WMS berupa penambahan perangkat di lokasinya dengan experience seamless roaming ketika berpindah ruangan dan kemudahan dalam mengoperasikan.

Selanjutnya, layanan Upload Booster. Ini merupakan Add-on yang dapat mendukung dan mendorong (boost) aktivitas pelanggan yang memerlukan bandwidth besar dalam berinternet, khususnya untuk upload dengan cepat dan stabil.

Kemudian ada layanan Streamax (Streaming Maximal). Layanan ini ditujukan untuk meningkatkan layanan streaming yang maksimal tanpa nge-lag dan buffering.

"Pelanggan IndiHome juga bisa meningkatkan kecepatan paket internet minimal 30 Mbps tanpa ada biaya tambahan dengan New HSSP," ujar Kurniawan.

Dia menambahkan, layanan terakhir adalah terkait dengan layanan connectivity. IndiHome akan menyasar dua segmen besar yaitu low affordability market dan high-end market dengan dua layanan yaitu paket Jitu untuk low affordability, dan high speed internet sampai dengan kecepatan 300 Mbps untuk segmen yang lebih tinggi.

"IndiHome sangat optimistis untuk menyongsong tahun 2023, dan sangat terbuka untuk berkolaborasi dengan semua pihak," tutupnya.

Sebagai tambahan, IndiHome mencatat pemakaian internet dengan menggunakan jaringan serat optik mencapai 60 petabyte atau 60 juta gigabita setiap harinya dengan device connected 183 juta.

Sementara itu secara layanan internet di Indonesia, ranking speed nasional akan terus meningkat seiring program New High Speed Same Price (New HSSP), yaitu dengan menaikan kecepatan pelanggan eksisting berdasarkan harga yang dibayarkan pelanggan jadi di atas 40 Mbps sampai ke 300 Mbps.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Rahmi Yati
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper