Cek Wilayah yang Masih Bisa Gunakan TV Analog di Sini!

Restu Wahyuning Asih
Sabtu, 5 November 2022 | 12:10 WIB
Ilustrasi warga menonton televisi di rumahnya/JIBI-Rachman
Ilustrasi warga menonton televisi di rumahnya/JIBI-Rachman
Bagikan

Bisnis.com, SOLO - Siaran tv analog resmi berhenti dan beralih ke digital per 2 November 2022 lalu.

Wilayah yang sudah menerapkan analog switch off (ASO) adalah Jawa Barat dan Jabodetabek. Masyarakt di wilayah tersebut harus memasang set top box (STB) untuk bisa menikmati siaran tv.

"Pelaksanaan ASO akan dilaksanakan pada tanggal 2 November 2022 pada pukul 24.00 WIB pada wilayah yang ekosistem siaran digitalnya telah siap," kata Kominfo dalam keterangan resminya pada Rabu (2/11/2022).

Tercatat 222 dari total 514 daerah yang telah dilakukan penghentian TV analog per 2 November.

Bagi Anda yang ingin melakukan pengecekan mengenai peralihan tv analog ke digital dapat mengakses link di bawah ini.

Cek wilayah yang masih bisa menggunakan tv analog di sini.

Cara melakukan pengecekannya yakni:

  • Buka situs https://siarandigital.kominfo.go.id/jadwal-aso
  • Tulis nama kota/kabupaten yang Anda inginkan di kotak pencarian dan klik cari
  • Nantinya akan muncul status penghentian siaran televisi analog di kota Anda

Sebagai contoh, apabila melakukan pencarian untuk Kota Surakarta atau Solo akan muncul status 'Dijadwalkan ASO'.

Ini artinya Kota Surakarta/Solo masih bisa menggunakan siaran tv analog sampai ASO resmi diberlakukan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper