Bisnis.com, SOLO - Produk canggih buatan Samsung tipe Galaxy Tab A8 10.5 inci jadi perhatian para penikmat gadget.
Galaxy Tab A8 10.5 direncanakan akan dirilis pada Januari 2022.
Gadget ini pun disebut akan menjadi tablet termurah di jajarannya.
Baru-baru ini, seorang leakers membocorkan tampilan dan spesifikasi Galaxy Tab A8 10.5 pada awal bulan Desember di media sosial Twitter.
Roland Quandt mengatakan bahwa tablet baru Samsung ini akan hadir dengan dua warna yakni silver dan abu-abu.
Ia menyebutkan kemungkinan harga tablet ini akan berada di bawah harga 300 Euro atau sekitar 3 jutaan.
Samsung Galaxy Tab A8 dikemas dengan layar 10,5 inci dan mungkin akan ditenagai oleh Unisoc Tiger T618 Octa-Core.
Kemudian untuk baterainya, Galaxy Tab A8 didukung baterai 7.040mAh dengan pengisian cepat hingga 15W.
Gadget ini juga memiliki RAM 3/4GB dan tiga pilihan ruang penyimpanan 32/64/128GB (microsd slot).
Untuk kameranya, tablet ini dibekali kameran belakang 8MP dan kamera depan 5MP.
Kemudian ada fitur 4G/Wi-Fi, dengan rincian model Wi-Fi mendapatkan skor single-core 1.704 poin dan skor multi-core 5.256 poin. Skor single-core untuk varian LTE adalah 1.625 poin dengan skor multi-core 5.285 poin.