Rekomendasi 5 Webcam Terbaik untuk Meeting Zoom, Mulai Rp 300 Ribuan

Restu Wahyuning Asih
Kamis, 2 September 2021 | 13:45 WIB
Logitech Brio/Logitech
Logitech Brio/Logitech
Bagikan

Bisnis.com, SOLO - Webcam kini menjadi alat yang dibutuhkan bagi masyarakat di tengah pandemi Covid-19.

Seiring dengan persebaran virus corona yang belum juga hilang, masyarakat diminta untuk tetap berada di rumah saja.

Kegiatan perkantoran, sekolah, dan pertemuan penting pun harus dilakukan secara virtual.

Webcam pun menjadi alat penunjang yang berstatus penting karena kebanyakan pertemuan diadakan dalam Zoom, Google Meet, dan Microsoft Team.

Nah, berikut 5 rekomendasi webcam terbaik 2021 yang harganya dipatok mulai Rp 300 ribu-an.

1. NYK Nemesis A80 NightHawk

NYK merupakan brand yang cukup terkenal di kalangan para gamers.

Produk yang mereka keluarkan yakni keyboard khusus, notebook cooler, mouse, webcam, hingga headset.

Ulasan bagus terus dilontarkan oleh para pengguna untuk produk-produk yang dikeluarkan oleh NYK.

Kini, webcam NYK menjadi barang favorit masyarakat karena kualitasnya yang bagus dengan harga yang relatif murah. Salah satunya yaitu NYK Nemesis A80 NightHawk.

Webcam tersebut memiliki kualitas video resolusi HD 960P. Kemudian ditambah dengan adanya HD Light Correction.

NYK Nemesis A80 NightHawk juga dilengkapi dengan built-in-microphone, yang bisa meredam suara bising.

Kamera NYK ini juga bisa diputar sampai 360 derajat.

Selain bisa untuk kegiatan Zoom atau Google Meet, kamera ini sangat cocok dipakai dalam kebutuhan gaming.

Kisaran harga: Rp 350-500 ribu.

2. Logitech C270

Logitech C270 juga masih menjadi jajaran webcam yang paling banyak diminati masyarakat.

Kamera ini bisa melakukan Video Call dengan resolusi 720p. Untuk video 30 fps (Frame Per Second) kualitas video sangat jernih dan mulus.

Webcam ini juga sudah memiliki mikrofon internal dan memiliki fitur noise reduction.

Kemudian, Logitec C270 bisa dipakai untuk leptop, LCD atau monitor dengan sistem operasi Windows 7 atau lebih, macOS 10.10 atau lebih, Chrome OS dan USB - A Port.

Sehingga dapat disimpulkan bahwa C270 merupakan webcam yang cocok digunakan untuk para pelajar dan pekerja kantoran.

Kisaran harga: Rp 300-350 ribu.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper