Bisnis.com, JAKARTA – Kolaborasi antar perusahaan rintisan (startup) diprediksi makin marak dilakukan pada 2021.
Entrepreneurial and Private Business Leader PwC Indonesia Michael Goenawan mengatakan pandemi Covid-19 mempengaruhi kinerja bisnis dan ekonomi global. Perusahaan startup maupun scale-up, korporasi, dan investor terus mencari pertumbuhan dan profitabilitas.
Menurutnya, tantangan ini menghadirkan peluang menarik bagi ekosistem untuk menata ulang cara mereka dalam berkolaborasi, berinovasi, dan bangkit kembali dengan lebih kuat.
“Bahkan, beberapa perusahaan berskala menengah dan besar di Indonesia telah menjalin kerja sama dengan startup dalam bentuk investasi, ventura, atau kemitraan dengan pelanggan atau pemasok,” katanya lewat diskusi virtual, Selasa (19/1/2021).
Dia melanjutkan, hal tersebut sangatlah lazim dengan adanya tantangan-tantangan baru yang dihadapi selama pandemi, di mana startup mengejar peningkatan (scalability) melalui pendanaan, korporasi harus terus melakukan inovasi agar efisien dan kompetitif, dan investor mencari startup yang menjanjikan.
“Investor pun ingin memastikan bahwa perusahaan startup dan scale-up memiliki pertumbuhan fundamental yang tepat agar dapat mempertahankan imbal hasil investasi yang baik,” ujarnya.
Lebih lanjut, dia menjelaskan startup digital saat ini merupakan elemen penting dari perekonomian bangsa. Mulai dari akselerasi UKM menggunakan pasar daring, akses pendidikan yang semakin terjangkau melalui teknologi edukasi (edutech), hingga sistem keuangan yang lebih luas berkat fintech.
“Ke depan, Indonesia mungkin akan melihat adanya lebih banyak kemitraan dan merger di antara startup yang beroperasi di Tanah Air, seiring upaya mereka untuk mencapai skala efisiensi dan menciptakan nilai tambah,” ujarnya.
Michael menambahkan semakin banyak perusahaan dan investor yang ingin mengembangkan bisnisnya, inovasi dan investasi di sektor yang tepat sangatlah penting.
“Investasi strategis dan kolaborasi dengan startup dan scaleup membuka jalur yang lebih cepat untuk mencapai kesuksesan dengan lompatan-lompatan besar yang inovatif agar dapat menonjol dalam persaingan,” ujar Michael.