Spotify Hadirkan Widget Khusus untuk iOS 14, Begini Cara Pakainya

Rezha Hadyan
Kamis, 15 Oktober 2020 | 20:37 WIB
Ilustrasi spotify/
Ilustrasi spotify/
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Setelah beberapa pekan sejak iOS 14 dirilis, makin banyak aplikasi yang menambahkan fitur terbarunya untuk sistem operasi terbaru besutan Apple itu, tak terkecuali Spotify yang menghadirkan widget khusus untuk iOS 14 dan iPadOS 14.

Mirip dengan widget Apple Music di i0S 14 dan iPadOS 14, widget Spotify berfungsi sebagai cara untuk segera kembali ke sesuatu yang baru-baru ini Anda dengarkan.

Mengutip The Verge pada Kamis (15/10/2020) widget iOS 14 dan iPadOS 14 Spotify akan menampilkan hingga lima artis, playlist, album atau cover podcast yang baru diputar.

"Pengguna dapat mengetuk sampul untuk langsung kembali ke konten mereka. Widget kecil menampilkan apa saja yang terakhir Anda mainkan saat menggunakan aplikasi," demikian disampaikan oleh Spotify kepada pelanggannya melalui surat elektronik.

Untuk menambahkan widget Spotify ke layar beranda Anda, pastikan bahwa Anda sudah memperbarui aplikasi Spotify Anda ke versi terbaru.

Kemudian sentuh dan tahan widget atau area kosong di layar beranda perangkat hingga aplikasi bergoyang. Selanjutnya, ketuk tombol Tambah (+) di sudut kiri atas, pilih widget Spotify di daftar.

Pilih ukuran widget yang ingin Anda tambahkan dari 2 pilihan yang tersedia (1x1 persegi kecil atau 2x1 persegi panjang), lalu tap "Tambahkan Widget"

Tempatkan widget, dan ketuk “Selesai” untuk mengonfirmasi.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Rezha Hadyan
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper