Melalui ACHI, Industri Cloud Lokal Ingin Bersinergi

Dhiany Nadya Utami
Senin, 17 Desember 2018 | 07:18 WIB
Ilustrasi seperangkat server data/Wikimedia Commons
Ilustrasi seperangkat server data/Wikimedia Commons
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA Perkembangan industri yang pesat ditambah jumlah pemain yang terus meningkat di sektor industri komputasi awan dan jasa penyewaan peladen serta turunannya membuat para pelaku industri dalam negeri tak tinggal diam.

Beberapa perusahaan lokal yang bergerak di bidang cloud computing dan web hosting yaitu Qwords, CBNCloud, BiznetGio, Masterweb Network, Infinys, IDwebhost, dan Rumahweb sepakat membentuk Asosiasi Cloud dan Hosting Indonesia (ACHI) sebagai wadah aspirasi dan melindungi industri dari kompetisi dan kepentingan yang beragam, baik dari dalam maupun luar negeri.

 Ketua Umum ACHI Rendy Maulana mengatakan inisiasi untuk membentuk wadah bagi para pelaku industri dalam negeri sebenarnya telah ada sejak 2015 tetapi baru menempuh langkah legalisasi pada 2017 kemarin.

 “Sekarang setelah mulai berjalan, kami rasa ini waktunya perkenalan ke masyarakat,” kata Rendy  saat peluncuran kampanye #MenjadiACHI di Jakarta, Rabu (5/12/2018).

Kampanye #menjadiACHI bertujuan untuk menyosialisasikan visi dan misi mereka di antaranya menciptakan kompetisi yang lebih sehat, melindungi konsumen, sarana edukasi dan berbagi pengetahuan baik kepada anggota maupun masyarakat luas, dan terutama meningkatkan konten digital dalam negeri.

 Rendy menuturkan mulanya iklim usaha sektor industri tersebut di dalam negeri terbilang kurang sehat dengan adanya perang harga dan nihilnya interaksi antarpemain. Padahal sebagai sama-sama pemain lokal, seharusnya dapat bersinergi untuk menciptakan pasar yang lebih baik.

“Apalagi sekarang persaingan juga meningkat dengan kehadiran perusahaan asing,” tambahnya.

 Dia menyebut pelaku industri di sektor ini sebenarnya sudah banyak dan terus berkembang. Bahkan, dia mengklaim porsi pasar anggota ACHI saja telah mencakup lebih dari 50% pasar di Tanah Air, baik dari sisi jumlah nama domain maupun pelanggan.

 Ke depannya, ACHI berencana membuat studi yang dapat memetakan pasar cloud computing dan web hosting di Indonesia agar para pelaku industri semakin yakin akan bisnis mereka di Tanah Air dan bisa semakin bebenah untuk menciptakan ekosistem yang baik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper