Bisnis.com, JAKARTA—Kabar gembira bagi pemilik smartphone LG G3. Dalam waktu dekat mereka bakal mendapat update sistem operasi Android 5.0 Lollop.
Dilansir Techradar, Rabu (26/11/2014), sejumlah pengguna LG G3 di Korea telah mendapatkan update tersebut. Kondisi tersebut memperkuat dugaan proses update ke Lollipop smartphone LG di seluruh dunia bakal lebih cepat.
Sejumlah pengguna yang telah memperbaharui sistem operasinya mengaku Lollipop mampu meningkatkan kinerja perangkat mereka. Apalagi antarmuka Android Lollipop dinilai cukup cantik lantaran konsep Material Design yang diusung Google.
Sejak dirilis resmi Oktober 2014, Lollipop terus menjadi perbincangan para pengguna Android. Sistem operasi tersebut sudah terpasang default pada perangkat Google Nexus 6 dan 7 yang belum lama dirilis ke pasaran. Sayang, belum semua produsen smartphone maupun tablet merespons cepat update sistem operasi penerus Android KitKat itu.
Menurut berbagai sumber sejauh ini baru HTC, Sony, Samsung, LG, dan Motorola yang sudah menyiapkan update sistem operasi untuk perangkat Android mereka.