Logitech Rilis Mouse Gaming Terbaru

Rezza Aji Pratama
Jumat, 23 Mei 2014 | 21:21 WIB
   Logitech kembali meramaikan persaingan di pasar mouse khusus game. /
Logitech kembali meramaikan persaingan di pasar mouse khusus game. /
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA— Logitech kembali meramaikan persaingan di pasar mouse khusus game di Tanah Air dengan memperkenalkan G502.

Kurniadih Sutanto, Country Manager Logitech Indonesia, mengklaim produk ini merupakan mouse pertama di dunia yang dilengkapi dengan sensor12.000 DPI, serta fitur pengaturan bobot dan sensitivitas permukaan. Mouse ini juga mengusung teknologi delta zero dengan kemampuan membaca pergerakan hingga 300 inci/detik atau setara dengan kecepatan 7.62 meter/detik.

“Mouse ini sangat mengerti kebutuhan dari para gamers,” ujarnya dalam siaran pers yang diterima Bisnis, Jumat (23/5/2014).

Perusahaan mengklaim mouse ini memaksimalkan kemampuan pengguna untuk mengalibrasi sensor mouse terhadap karakteristik fisik. Dengan fitur tersebut, pengguna dapat dengan mudah mencapai kecepatan pelacakan tertinggi dan jarak lift-off yang minimal di permukaan apa pun.

Untuk memaksimalkan kenyamanan dan kinerja, mouse ini juga dapat diatur bobot dan keseimbangannya dengan cara menempatkan hingga lima kepingan seberat 3,6g. Pengguna juga memiliki kendali penuh atas permainan dengan menggunakan Logitech Gaming Software untuk memasukkan perintah atau makro ke salah satu dari 11 tombol yang dapat diprogram berkat prosesor ARM 32-bit.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Editor : Setyardi Widodo
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper