Telkom Sediakan 400 eBook Gratis, Bisa Diunduh via Qbaca

Ema Sukarelawanto
Selasa, 22 April 2014 | 16:27 WIB
Bagikan

Bisnis.com, DENPASAR—Buku digital (eBook) PT Telkom menyediakan 400 buku gratis yang bisa diunduh melalui aplikasi Qbaca langsung dari gadget.

Manager Service Integrasi Divisi Solution Convergence Telkom Kuncoro Watuwibowo mengatakan eBook tersebut bisa dinikmati tanpa harus membayar.

“Ada sekitar 400 eBook gratis, baik novel, komik, maupun buku-buku pelajaran dari dari berbagai penerbit,” katanya di sela-sela workshop Menggagas 1001 Cerita Nusantara; Mengorbit Bersama Qbaca, Selasa (22/4/2014).

Dari rencana 1001 cerita nusantara, saat ini terkumpul 345 cerita dan 85 di antaranya telah terpubikasi melalui Qbaca.

Buku Sekolah Elektronik dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dari kelas 4 hingga kelas 12, juga tersedia di Qbaca, yang memungkinkan para pelajar di seluruh Indonesia, menikmati pelajaran tersebut via gadget.

Tersedia pula komik dari KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi), yang berisi pesan-pesan bagi generasi muda untuk menjauhi korupsi.

“Sejumlah lembaga pemerintah juga telah menyiapkan eBooknya dan akan segera tayang di Qbaca agar semakin mudah diakses oleh seluruh masyarakat,” katanya.

Untuk menjamin keamanan eBook, Kuncoro menerangkan Qbaca menerapkan sistem enkripsi pada eBook sehingga tidak bisa dibajak. Hal ini untuk melindungi kekayaan intelektual para penulis maupun penerbit.

Qbaca, lanjutnya, juga menerapkan format epub yang berstandar internasional, sehingga memungkinkan penerapan eBook multimedia.

Penerbit dapat mengedit ebook-nya karena platform Qbaca mengikuti standar internasional ‘idpf’. Qbaca juga memanfaatkan cloud computing untuk menjamin kehandalan sistem Qbaca.

Qbaca terus berupaya menggandeng penerbit nasional, selain mempermudah dan mempercepat distribusi kepada  pembaca, selain mengajak para penerbit nasional untuk terjun ke era bisnis global yang serba digital, bersaing dengan penerbit internasional.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Editor :
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper