Bisnis.com, JAKARTA - Pengguna ponsel disarankan untuk tidak menaruh ponsel di setang sepeda motor, karena dapat membuat ponsel cepat rusak terutama bagian kamera.
Menurut Apple, getaran berkepanjangan dari sepeda motor dapat mengakibatkan penurunan kualitas fitur stabilisasi gambar optik (OIS). Jika terjadi secara terus-menerus, ini dapat menyebabkan gambar atau video yang diambil oleh ponsel mengalami bayangan.
Fitur OIS adalah teknologi yang membantu mengurangi efek buram pada gambar yang diambil saat ada gerakan, karena lensa bergerak mengikuti pergerakan ponsel. "Sistem ini bekerja secara otomatis melawan gerakan, getaran, dan efek gravitasi agar Anda dapat fokus dalam mengambil gambar yang bagus," tulis Apple, dikutip Senin (4/12/2023).
Fitur OIS tidak hanya ada pada ponsel iPhone, tetapi hampir semua merek smartphone saat ini, dari versi entry-level hingga high-end.
Untuk menghindari kerusakan, Apple merekomendasikan penggunaan holder HP yang memiliki dudukan peredam getaran. Langkah penggunaan holder HP motor yang anti jatuh dan dengan peredam getaran dilakukan jika pengguna terpaksa meletakkan ponsel di setang sepeda motor. Meskipun demikian, mereka juga menyarankan untuk menghindari penggunaan rutin dalam jangka waktu lama untuk mengurangi risiko kerusakan.
Fitur OIS sudah tersedia di iPhone 6 Plus yang dirilis pada 2014, sehingga kemungkinan besar hampir semua ponsel dengan harga di atas Rp2 juta yang diproduksi setelah tahun 2014 sudah dilengkapi dengan fitur ini.