Unikorn Indonesia Bertambah, Valuasi eFishery Salip Xendit hingga Dana

Khadijah Shahnaz Fitra
Minggu, 11 Juni 2023 | 16:07 WIB
eFishery/efishery.com
eFishery/efishery.com
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - eFishery, perusahaan rintisan yang bergerak di sektor agritech, tercatat sebagai unikorn baru yang dimiliki Indonesia. 

Laporan CB Insights terbaru mengonfirmasi hal tersebut sekaligus menandakan jumlah unikorn atau perusahaan dengan valuasi di atas US$1 miliar di Indonesia bertambah menjadi delapan. 

eFishery sebelumnya mendapatkan pendanaan seri D sebesar US$108 juta dari sejumlah investor eksisting seperti Northstar Group dan SoftBank Vision Fund II. Putaran pendanaan tersebut dipimpin oleh 42xfund. 

Upaya eFishery untuk tumbuh tidak terbatas pada pendanaan yang dikumpulkan dari investor, pun dari perbankan. Pada Februari 2023, efishery mendapatkan pinjaman bilateral dari OCBC NISP senilai Rp250 miliar sebagai modal.  

Adapun, eFishery berada di posisi keempat berdasarkan nilai valuasi dari unikorn di Indonesia. Posisinya berada di bawah J&T Express, Traveloka, dan Akulaku.

Pada Oktober 2022, kalangan modal ventura sebenarnya telah memperkirakan eFishery mampu menyandang status unikorn. 

Bendahara Asosiasi Modal Ventura dan Startup Indonesia (Amvesindo) Edward Ismawan Chamdani menyebut bahwa startup potensial walaupun pertumbuhannya tidak secepat sektor lain.

Adapun secara rinci, menurut laporan CB Insights, mencatat J&T Express menjadi unikorn paling besar di Tanah Air dengan valuasi sebesar US$20 miliar. Traveloka dan Akulaku berada di urutan selanjutnya dengan valuasi masing-masing sebesar US$3 miliar dan US$2 miliar. 

Berikut urutan Unikorn Indonesia menurut CB Insights Mei 2023: 

1. J&T Express: US$20 Miliar 

2. Traveloka: US$3 Miliar 

3. Akulaku: US$2 Miliar 

4. eFishery: US$1,3 Miliar 

5. DANA: US$1,1 Miliar 

6. Ajaib: US$1 Miliar 

7. Xendit: US$1 Miliar 

8. Kopi Kenangan: US$1 Miliar 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper