JELAJAH SINYAL 2022: Pedagang Pasar Tradisional di Cancar Manfaatkan Internet Untuk Memantau Harga Bahan Pokok

Sholahuddin Al Ayyubi
Minggu, 6 November 2022 | 19:58 WIB
Pedagang di Pasar Cancar Kelurahan Waebalang, Kecamatan Ruteng, Manggarai Nusa Tenggara Timur (NTT) melayani pembeli / Sholahuddin Al Ayyubi
Pedagang di Pasar Cancar Kelurahan Waebalang, Kecamatan Ruteng, Manggarai Nusa Tenggara Timur (NTT) melayani pembeli / Sholahuddin Al Ayyubi
Bagikan

Bisnis.com, RUTENG --Wati terlihat sibuk memainkan ponsel pintar, meskipun banyak pembeli datang ke warungnya hanya untuk sekedar berbelanja sayur-sayuran dan bumbu dapur.

Tim Jelajah Sinyal 2022 Bisnis Indonesia yang mencoba mendatangi pedagang sayur di Pasar Cancar Kelurahan Waebalang, Kecamatan Ruteng, Manggarai Nusa Tenggara Timur (NTT) tersebut mencoba bertanya kesibukannya.

Ternyata, Wati tengah sibuk memantau sejumlah harga dagangannya itu melalui Whatsapp untuk perbandingan dengan harga di kelurahan lainnya.

"Saya kan punya grup Whatsapp pedagang pasar tradisional untuk saling memantau harga di tiap kelurahannya," tuturnya kepada Tim Jelajah Sinyal 2022 Bisnis Indonesia, Sabtu (5/11).

Selain itu, menurut Wati, dirinya juga merasa perlu memantau sejumlah isu Ibukota seperti Jakarta untuk memastikan harga dagangannya bakal naik atau tidak melalui Internet.

Salah satu contoh, kata Wati adalah isu kenaikan BBM yang ikut mengerek harga barang dagangan di Pasar Cancar.

"Itu waktu kenaikan BBM harga semua pada naik, saya mantau isu itu dan berapa kenaikannya lewat Internet," katanya.

Sayangnya, menurut Wati akses Internet yang ada di wilayahnya masih kurang stabil, terlebih ketika sedang hujan deras dan sore hari.

Dia berharap operator dapat memperbaiki sinyal yang tidak stabil itu agar dirinya tetap bisa pantau harga bahan pokok di sejumlah wilayah sekaligus berkoordinasi dengan pedagang di pasar lainnya.

"Saya berharap Internetnya bisa stabil agar kami bisa terus memantau isu harga bahan pokok," ujar Wati.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Editor : Thomas Mola
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper