3 Keunggulan Galaxy A31, Ponsel Teranyar Samsung Seharga Rp4 Jutaan

Rezha Hadyan
Rabu, 6 Mei 2020 | 08:53 WIB
Samsung Galaxy A31
Samsung Galaxy A31
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Samsung Electronics Indonesia (SEIN) kembali meluncurkan varian terbaru dari rangkaian seri Galaxy A, yakni Galaxy A31.

Product Marketing Manager SEIN Irfan Rinaldi mengatakan Galaxy A31 menawarkan tiga keunggulan, antara lain tampilan layar, kamera, dan kapasitas baterai.

“Samsung Galaxy A31 mengemas beragam fitur-fitur menarik termasuk tampilan layar yang memukau, serta beragam kegunaan dari fitur multi-kamera yang dapat memberikan cara baru untuk menangkap momen dan membagikan cerita mereka, sepanjang hari karena kapasitas baterai yang besar,” katanya saat peluncuran yang dilakukan secara virtual pada Selasa (5/5/2020).

Irfan menjelaskan Galaxy A31 mengusung layar Super AMOLED FHD+ berukuran 6,4 inci. Oleh karena itu, dia berani jika mengklaim ponsel tersebut mampu menawarkan tampilan yang lebih jernih, kontras yang lebih baik, dan pengalaman multimedia yang lebih imersif.

Kemudian di sektor kamera, Galaxy A31 hadir dengan empat kamera belakang. Kamera utamanya yang beresolusi 48MP diklaim mampu menangkap cahaya secara maksimal di tempat gelap lantaran mengusung teknologi nanobinning.

Kamera tersebut didukung dengan fitur Artificial Inteligence (AI) Scene Optimizer yang dapat mengenali kondisi pemotretan tertentu.

Kemudian ada pula kamera ultra wide 8MP dengan sudut pengambilan 123 derajat, kamera depth sensor 5MP, dan kamera makro 5MP yang menawarkan titik fokus dengan jarak 3-5 cm.

Irfan mengklaim modul ini akan dapat menangkap detail dengan baik dan cocok digunakan untuk kreasi konten di media sosial.

Sementara di bagian depan, Galaxy A31 dibekali dengan kamera 20MP dengan fitur Live Focus ketika hendak melakukan selfie di smartphone ini. Kamera tersebut ditempatkan di notch atau poni kecil yang ada di bagian tengah.

Kemudian untuk baterainya, Galaxy A31 hadir dengan kapasitas baterai lumayan besar, yaitu 5.000 mAh yang diklaim baterai ini mampu bertahan hingga 15 jam pada pemakaian normal. Adapun, untuk pengisian dayanya baterai tersebut didukung oleh pengisian daya cepat 15W.

Galaxy A31 diotaki oleh chipset Helio P65 dengan dukungan RAM 6GB. Adapun, memori internalnya berkapasitas 128GB dan bisa diekspansi menggunakan microSD berkapasitas 512GB.

Seperti halnya seri A lain, perangkat ini juga hadir dengan dukungan Game Booster dan Frame Booster yang akan meningkatkan performa perangkat ketika digunakan untuk bermain gim. Selain itu, ada pula fitur near field communication (NFC) untuk pembayaran digital atau pengiriman data antarperangkat.

Terakhir, Irfan menyebut Galaxy A31 sudah bisa dipesan lewat flash sale di sejumlah platfrom dagang el, antara lain Lazada, Blibli, Shoppee, dan JD.ID dengan harga Rp4.199.000. Flash sale yang berlangsung hingga 10 Mei 2020 itu menawarkan promo menarik berupa suvenir dan cashback.

“Bonus berupa powerbank dengan kapasitas 10.000mAh, cashback Rp100.000 dan cashback Rp200.000 jika membeli menggunakan bank yang sudah bekerja sama,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Rezha Hadyan
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper