Bisnis.com, JAKARTA - Perusahaan elektronik asal Jepang, Sony Corporation mulai memasarkan Aibo, robot anjing pintar yang banyak fungsi di Jepang. Aibo dijual 198.000 yen (US$ 1.800).
Chief Executive Officer Sony Kazuo Hirai mengatakan, Aibo memiliki kemampuan kecerdasan buatan dan arsitektur robotiknya dapat digunakan untuk membuat mesin untuk berbagai hal.
"Teknologi yang kami masukkan ke dalam Aibo adalah teknologi robotika termutakhir dan mengkombinasikan dalam berbagai bentuk. Aibo dapat mewujudkan dirinya di robot lain yang dapat menjadi bagian dari transportasi, pendidikan, perawatan kesehatan. Jadi ada banyak aplikasi yang berbeda selain sekedar menjadi robot hiburan," katanya seperti dilansir bloomberg, Kamis (11/1).
Aibo versi terbaru dibikin agar semakin mirip dengan anjing sungguhan. Versi baru ini diklaim mampu berjalan seperti anjing sungguhan, bersalaman, duduk, menggoyangkan ekor, mengejar bola, melakukan high five, berkedip, memejamkan mata, duduk sembari membuka tangannya, dan masih banyak lagi.
Aibo memiliki telinga panjang yang mampu bergerak. Robot anjing ini juga dilengkapi dengan kamera di bagian hidung, empat mikrofon suara, dan alat pengenal.
Kepribadian Aibo dapat dibentuk tergantung dari pola asuh penggunanya. Ini menyebabkan Aibo dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan penggunanya.
Sony sempat menghentikan produksi Aibo pada 2006. Setelah 10 tahun, Aibo dihidupkan kembali oleh Hirai dengan menyajikan lebih banyak fungsi yang didukung oleh kecerdasan buatan yang canggih.