MEMBER.ID Umumkan Pendanaan Awal Dari East Ventures

Agne Yasa
Kamis, 17 Agustus 2017 | 17:35 WIB
Situasi di kantor sebuah startup/Pixabay
Situasi di kantor sebuah startup/Pixabay
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – MEMBER.ID, sebuah platform reward dan loyalty bagi konsumen, mengumumkan pendanaan awal oleh East Ventures dengan dukungan dari Ismaya Group.

Willson Cuaca, Managing Partner dari East Ventures, mengatakan mencari platform loyalty yang holistik susah didapatkan di Indonesia. Menurutnya, setiap merchant berada di dunia mereka sendiri dan konsumen mengalami kesusahan untuk mengingat keuntungan-keuntungan dari setiap program loyalty tersebut.

"Kami berharap untuk mengubah hal tersebut dan tim MEMBER.ID berada di posisi yang tepat untuk ini,” katanya melalu rilis yang diterima Bisnis.

Investasi ini diklaim akan memungkinkan MEMBER.ID membantu perusahaan-perusahaan Indonesia meningkatkan kesetiaan pelangan melalui solusi program loyalty yang dibuat khusus bagi tiap organisasi.

Adapun saat ini konsumen Indonesia dinilai lebih tertarik kepada penghematan uang daripada mendapatkan penghargaan untuk dapat membangun kesetiaan mereka terhadap sebuah brand.

Program loyalty yang telah ada cenderung terlalu rumit dan tidak mengerti kebutuhan konsumen. Tetapi, untuk mempertahankan konsumen dalam jangka panjang, brand di Indonesia harus mengumpulkan data dari pelanggan, antara lain mengenai tingkah laku target pasar mereka.

Analisis MEMBER.ID 5% peningkatan kesetiaan pelanggan dapat menaikkan keuntungan rata-rata per konsumen sebesar 25% hingga 100%. Terdapat 55% dari millennial mengaku setia terhadap suatu brand, dibandingkan 39% dari grup berumur 35 ke atas.

Dari angka tersebut MEMBER.ID melihat adanya kebutuhan brand untuk menanggapi konsumen dengan cara yang lebih efektif.

MEMBER.ID merupakan platform yang memungkinkan penggunanya mengubah poin ke berbagai macam platform miles dan hadiah, melalui solusi bisnis dari ujung ke ujung, dari konsultasi ke perancangan program, hingga membangun dan mengoperasikan program loyalty.

Perusahaan telah menggaet Ismaya Group sebagai konsumen pertama dan saat ini sedang membangun program loyalty mereka di berbagai sektor.

Sejak MEMBER.ID mengambil alih dan merancang ulang Ismaya Lifestyle Card Loyalty Program pada akhir 2016, anggota mereka telah tumbuh sebesar 300% dalam jangka waktu enam bulan setelah memperkenalkan sistem poin berbasis tingkatan, yang menciptakan keuntungan bagi anggotanya.

Marianne Rumantir, CEO dan Co-Founder MEMBER.ID, mengatakan pengeluaran untuk mempertahankan pelanggan adalah lima hingga sepuluh kali lebih terjangkau dibandingkan dengan pengeluaran untuk mendapatkan pelanggan baru.

"Konsumen di Indonesia mempunyai kecenderungan untuk tunduk kepada diskon daripada setia terhadap suatu brand, karena banyak bisnis ditekan untuk membuat penjualan lebih cepat. Mereka tidak menyadari bahwa hal ini dapat menjadi sebuah persoalan dalam mempertahankan pelanggan dan akan menjadi pengeluaran yang lebih besar dalam jangka panjang,” jelasnya.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Agne Yasa
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper