'Hacker' Situs Telkomsel Panen Pujian

Novita Sari Simamora
Jumat, 28 April 2017 | 11:15 WIB
Ilustrasi/youtube
Ilustrasi/youtube
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Hacker yang berhasil membajak situs Telkomsel menuai dukungan dan pujian dari pelanggan melalui Twitter.

Melalui cuitan-cuitan, pelanggan yang mengaku menggunakan produk Telkomsel juga mengeluhkan mahalnya harga paket internet dan dinilai tidak wajar.

Berikut cuitan sekaligus pujian kepada hacker situs Telkomsel:

@dendhi_yoanda Makasih buat hacker, saya sependapat kalo kita itu nggak HOOQ, viu dan sebangsa nya #telkomsel

@kholid_fakhriy Perusahaan negara #Telkomsel seharusnya bukan minta maaf krn"situs di hack" tp minta maaf krn pembodohan tarif selama ini kpd masyarakat.

@triamaulidap Nah kan pembelajaran buat manajemen @Telkomsel biar harga KUOTA INTERNET GA MAHAL MAHAL! #thankstohacker

@rhey_khabizaa #telkomsel tarif nelpon mahal naudzubillah. Jd kalo mau nelpon pake #oreedoo #im3 #murah.
#telkomsel mohon introspeksi ya

@adulzsia @Telkomsel paket Internet'y mkn tdk jelas, 65GB kuota vid g kepake, wajar d retas, mngkin keluhan pelanggan tdk pernah d gubris #telkomsel

@abjadmati Siapapun lu yg ngehack @Telkomsel gua salut banget. Makasih udah nyampein problem masy. indonesia..
Gua angkat topi buat lo #telkomsel

Sementara itu, melalui keterangan resminya, Vice President Corporate Communications Telkomsel, Adita Irawati menyampaikan permohonan maafnya pada pelanggan dan menginfokan penanganan sedang dilakukan.

"Kami menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang dirasakan pelanggan dalam mengakses website resmi Telkomsel www.telkomsel.com. Saat ini kami sedang melakukan penelusuran dan perbaikan yang dibutuhkan agar pelanggan dan masyarakat bisa segera mengakses website tersebut. Untuk informasi produk dan layanan Telkomsel bisa juga didapatkan melalui channel lainnya seperti MyTelkomsel apps, Call Center, dan GraPARI," papar Adita dalam keterangan resminya, Jumat (28/4/2017).

 

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Editor : Nancy Junita
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper