Bisnis.com, PALEMBANG-- PT Mega Akses Persada atau FiberStar menargetkan dapat menambah jaringan kabel serat optik sepanjang 350 kilometer hingga akhir tahun di Kota Palembang.
Direktur Komersial PT Mega Akses Persada (FiberStar), Thomas Dragono, mengatakan jaringan fiber optik yang telah terpasang di Palembang mencapai lebih dari 130 kilometer.
“Kami terus membangun, estimasi awal kami butuh perpanjangan 300 km – 350 km untuk meng-cover seluruh wilayah Palembang,” ujarnya di sela-sela acara perjanjian kerjasama FiberStar dengan Citra Grand City di Palembang, Senin (29/8/2016).
Dia mengatakan kebutuhan jaringan serat optik juga semakin tinggi seiring konsep smart city yang menggaung di sejumlah kota besar, termasuk Palembang.
“Jaringan fiber optik dipercaya merupakan teknologi fundamental yang akan membentuk suatu kawasan menjadi kawasan smart city yang terintegrasi,” katanya.
Infrastruktur fiber optik, kata Thomas, dapat menunjang kebutuhan komunikasi untuk daerah urban yang terdigitalisasi, dengan ketersediaan fasilitas untuk pengembangan dan pemanfaatan aplikasi, seperti traffic monitoring, kontrol akses, smart energy, pengelolaan sampah dan air sampai dengan smart health.
FiberStar sendiri, dia melanjutkan, menawarkan konsep net neutrality yang mana semua perusahaan penyedia layanan internet, televise berbayar dan telekomunikasi dapat menggunakan jaringan yang disediakan perusahaan.
“Saat ini sudah ada 34 provider yang bekerjasama sama dengan FiberStar, kami juga sedang memperluas ke jaringan perbankan,” katanya.
FiberStar Tambah Jaringan Fiber Optik 350 Km di Palembang
Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:
Penulis : Dinda Wulandari
Editor : Rustam Agus