Kaskus Ingin Raup Pendapatan Rp200 Miliar Dalam 2 Tahun

Samdysara Saragih
Kamis, 30 April 2015 | 15:22 WIB
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Kaskus merupakan salah satu situs Internet dengan trafik pengunjung tertinggi di Indonesia. Namun, anak usaha Grup Djarum itu juga ingin mendapatkan monetisasi setimpal.

“Dalam dua tahun ke depan kami menargetkan pendapatan sebesar Rp200 miliar per tahun. Saat ini masih di bawah Rp100 miliar,” kata Direktur Pemasaran Kaskus Ronny Sugiadha, di Jakarta, Kamis (30/4/2015).

Ronny mengatakan sumber pemasukan utama Kaskus adalah iklan. Selain itu, kas perusahaan juga terbantu dari donasi pribadi para kaskuser—sebutan untuk pengguna Kaskus—dan fitur premium.

Dia optimistis target pendapatan itu tercapai seiring peningkatan trafik situs. Tiap bulan, kata Ronny, Kaskus diakses 28 juta pengunjung unik dan mendapat 120.000 anggota baru.

“Kaskus adalah satu dari dua situs lokal yang masuk dalam 10 besar situs terbesar di Indonesia. Kami berharap dalam beberapa tahun ke depan bisa menembus Top 5,” katanya.

Strateginya, lanjut Ronny, adalah dengan membiakkan komunitas-komunitas Internet yang menjadi kekuatan situs yang didirikan oleh Andrew Darwis itu. Sejalan dengan itu, Kaskus akan membuat fitur-fitur baru untuk kebutuhan dan kenyamanan pengguna.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper