Bisnis.com, JAKARTA--ASUS Indonesia memperkenalkan sejumlah model terbaru dari lini produk smartphone dan tablet di penghujung tahun 2014.
Dari sisi smartphone, Asus menghadirkan perangkat 2-in-1 PadFone S, sementara untuk tablet, 2 seri terbaru dihadirkan, yakni Fonepad 7 dan Fonepad 8. "Kami sengaja menghadirkan kejutan-kejutan berupa produk terbaik Asus untuk memberikan kenangan manis bagi pengguna di penghujung tahun 2014," kata Juliana Cen, country product group leader Asus Indonesia di Jakarta.
"Smartphone 2-in-1, Fonepad 7 terbaru dan Fonepad 8 merupakan tablet terbaik yang pernah kami hadirkan," lanjutnya.
Asus PadFone S
PadFone S merupakan smartphone quad core Android Kitkat 5 inci yang dapat bertransformasi menjadi tablet 8,9 inci.
Saat pengguna membutuhkan perangkat telekomunikasi, PadFone S berwujud sebagai sebuah smartphone berfitur 4G LTE yang mendukung konektivitas data hingga kecepatan 150Mbps. Gadget yang disebut smartphone 2-in-1 ini memiliki prosesor quad core berkecepatan tinggi yakni Qualcomm Snapdragon 801 2,3GHz dengan layar revolusi Full HD dengan fitur IPS untuk sudut pandang yang sangat luas.
Saat pengguna membutuhkan perangkat multimedia, dengan memasukkan smartphone ke station, maka ia akan mendapatkan seperangkat tablet 8,9 inci dengan resolusi lebih tinggi lagi yakni 1920x1200. Station ini dilengkapi dengan stereo dual front speakers with ASUS SonicMaster technology, serta baterai tambahan sebesar 4.999 mAh, melengkapi baterai smartphone yang sebesar 2.300mAh.
PadFone S juga dilengkapi kamera belakang beresolusi 13MP dengan fitur dedicated ISP, auto-Focus, aperature f/2.0, 5-element lens, dan PixelMaster untuk lowlight photography untuk photo dan video.
Tersedia pula kamera 2MP di bagian depan smartphone dan 1MP dibagian depan tablet.
Asus Fonepad 7 dan Fonepad 8
Untuk tablet, kedua Fonepad generasi terbaru tersebut sudah menggunakan prosesor Intel quad core Z3530 berkecepatan 1,33GHz dan sudah mendukung teknologi 64-bit.
Selain sudah mendukung instruksi 64-bit untuk pengelohan proses yang lebih cepat, prosesor terbaru Intel tersebut dilengkapi dengan cache yang lebih besar, 1MB untuk Fonepad 7 dan 2MB untuk Fonepad 8. Kedua tablet ini juga dilengkapi dengan kamera depan 2MP dan kamera belakang 5MP. Bedanya, Fonepad 7 berukuran 7 inci sementara Fonepad 8 berukuran 8 inci dengan lebar 12cm.