Peminat Domain Anything.id Membludak

Rezza Aji Pratama
Kamis, 7 Agustus 2014 | 06:34 WIB
Bagikan

Bisnis,com, JAKARTA— Menjelang berakhirnya periode landrush pada 15 Agustus, Pandi telah menerima 1.354 permohonan domain anything.id.

Anything.id merupakan sebutan untuk penggunaan domain tingkat tinggi (DTT)  tanpa harus diturunkan menjadi domain tingkat dua (DTD) seperti .co.id.

Ketua Umum Pengelola Nama Domain Indonesia (Pandi) Andi Budimansyah mengatakan animo masyarakat untuk memiliki domain anything.id rupanya cukup tinggi.

Kendati demikian, Pandi tidak bisa memenuhi semua permohonan yang diajukan. Lebih dari 200 permintaan terpaksa ditolak karena tidak sesuai dengan persyaratan.

“Dari 1.354 permohonan yang masuk sampai 5 Agustus, baru 712 yang menyelesaikan administrasi,” ujarnya kepada Bisnis, Rabu (6/8/2014).

Menariknya, Andi menuturkan ada 14 domain yang akan dilelang karena diminati oleh lebih dari satu orang. Domain tersebut adalah agenda.id, diskon,id, diving.idforklift.id, dan lampu.id.

Selain itu, ada juga domain toko.idsafety.id,genset.idmedia.idbintang.idbunga.idsoftware.id, dan triumphmotorcycle.id.

Pandi akan memilih pemenang yang memberikan penawaran paling tinggi. Menurut Andi, biaya akuisisi domain ini Rp1 juta.

Sementara itu, untuk 14 domain yang dilelang peminat harus memberikan penawaran dengan kelipatan Rp500.000. Pengumuman pemenang akan dilakukan bersamaan saat periode landrush berakhir yaitu 15 Agustus 2014.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Editor :
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper