Bisnis.com, JAKARTA - Bila Anda punya rencana buat membeli komputer jinjing Mac, Anda boleh bergembira. Apple memperbarui model komputer ultraportabel Macbook Air hari ini, dengan prosesor Intel Haswell terbaru.
Macbook Air dengan spesifikasi baru tersebut sudah muncul di situs web Apple di Eropa. Harganya juga didiskon sehingga lebih murah sekitar US$100.
Dengan pembaruan tersebut, Apple masih menawarkan dua model Macbook Air standar, 11 inci dan 13 inci. Keduanya sekarang dilengkapi dengan prosesor Intel Core i5 1,4 GHz (dapat melonjak sampai 2,7 GHz dengan fitur Turbo Boost), Intel HD Graphics 5000 dan memori 4GB.
Sebagai media penyimpanan Apple menyediakan solid state drive (SSD) berkapasitas 128 GB, namun kapasitas ini dapat ditingkatkan sesuai dengan pesanan. Prosesor pada model terbaru ini lebih cepat daripada model standar yang dirilis pada tahun lalu, yang memiliki clockspeed 1,3 GHz.
Prosesor juga dapat ditingkatkan sampai Intel Core i7 1,8 GHz, dan RAM bisa diekspansi sampai maksimum 8 GB.
Peningkatan prosesor ini hanyalah pembaruan minor. Menurut situs Macrumors.com, Apple diperkirakan merilis model dengan pembaruan lebih radikal pada akhir tahun ini.