Bisnis.com, JAKARTA - Pihak Samsung baru-baru ini mengklaim ChatON, aplikasi pesan instan lintas platform telah mencapai 100 juta pengguna terdaftar.
Jumlah itu melebihi total pengguna layanan BlackBerry Massenger yang mencapai 60 juta.
Samsung mengatakan telah menambah 50 juta pengguna baru yang melakukan sign-up selama 4 bulan terakhir. Aplikasi ChatON tersedia untuk Android, iOS, Blackberry, dan Windows Phone.
Pengguna mayoritas masih berasal dari perangkat Samsung seperti Galaxy S4, Galaxy Note 3, dan bahkan dari jam pintar Galaxy Gear dan Galaxy Camera. Aplikasi ini juga tersedia untuk PC Samsung.
Jika membandingkan dengan layanan pesan instan sejenis, maka WhatsApp masih memimpin dengan 300 juta pengguna aktif. Namun, ChatON melebihi BlackBerry dan Kik (80 juta).
Namun, jika membandingkan dengan aplikasi chatting dari Asia lainnya seperti WeChat, Line, dan Kakao, jumlah pengguna ChatON masih kalah.
ChatON tersedia di 237 negara dan dalam bahasa 63. Samsung mengatakan pertumbuhan pengguna terjadi di India, China, dan Amerika Serikat. Pengguna juga tumbuh di Eropa dan Timur Tengah.