GOOGLE INC Luncurkan Chromebook Layar Sentuh

Febrany D. A. Putri
Jumat, 22 Februari 2013 | 16:29 WIB
Bagikan

SAN FRANCISCO--Google meluncurkan laptop Chromebook layar sentuh pertama bernama Chromebook Pixel. Adapun versi Wi-Fi Chromebook Pixel mulai dijual di Amerika Serikat, Jumat (22/2) dengan harga USS$1.299.

Tak hanya itu, pada April tahun ini, Google juga berencana memperkenalkan versi yang telah dibekali akses ke jaringan long term evolution (LTE) dengan harga US$1.449. Chromebook Pixel dijual di situs Best Buy Co. dan Google.

Saat ini Google telah menjadi pemimpin pangsa pasar sistem operasi ponsel pintar global melalui Android. Google kemudian meluncurkan sistem operasi untuk laptop yakni Chromebook. Chromebook merupakan laptop dengan sistem operasi Chrome yang bergantung pada aplikasi Internet, bukan peranti lunak built-in.

"Layar sentuh merupakan tren yang sedang dan masih terus berkembang. Kami ingin mendesain sesuatu yang high end dan premium bagi orang-orang yang selalu membutuhkan laptop mereka," kata Senior Vice President Chrome Sundar Pichai, seperti dilansir Bloomberg, Jumat (22/2).

Chromebook anyar ini dibekali chip dari Intel untuk kecepatan dan performa mumpuni. Selain itu, laptop ini juga dilengkapi kapasitas penyimpanan hingga 1 TB gratis selama 1 tahun.

Tak hanya itu, laptop yang akan dirakit di salah satu pabrik di Taiwan ini memiliki 4,3 juta piksel, dua kali lipat lebih banyak dari televisi high definition (HD). Untuk layar, Google melengkapinya dengan layar berukuran 12,85 inci. Selain itu, Chromebook Pixel juga memiliki touchpad dari kaca.

"Menarik dan strategis. Google membuat semuanya menjadi lebih menarik bagi konsumen," kata analis Forrester Research Frank Gillet. Meski demikian, analis IDC Al Hilwa mengatakan, Chromebook Pixel memiliki kemampuan terbatas dan harga yang terlampau mahal.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Editor : Others
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper