Bisnis.com, JAKARTA - Tokopedia telah memberikan pengumuman kepada seller tentang larangan berjualan iPhone 16 di platform mereka.
Hal tersebut diumumkan Tokopedia melalui email pada Kamis, 31 Oktober 2024.
"Merujuk pada pengumuman terbaru oleh Kementerian Perindustrian pada 25 Oktober 2024, saat ini iPhone 16 (semua varian) dilarang dijual di Indonesia. Oleh karena itu, iPhone 16 (semua varian) tidak dapat dijual di ShopTokopedia," bunyi pengumuman mereka.
Sementara untuk seller yang sudah mengupload penjualan iPhone 16 semua varian di toko mereka, maka pihak Tokopedia akan segera menghapusnya.
Sebagaimana diketahui, iPhone 16 belum bisa dijual di Indonesia karena terkendala aturan dari pemerintahan.
Kementerian Perindustrian (Kemenperin) mengatakan bahwa iPhone 16 "masih" ilegal untuk diperjualbelikan ke Indonesia.
Status ilegal ini diberikan untuk iPhone 16 lantaran Apple belum memenuhi komitmen tingkat komponen dalam negeri (TKDN) berupa realisasi investasi.
Akan tetapi beberapa waktu lalu, sejumlah penjual ecommerce ada yang menawarkan iPhone 16 di toko mereka.
Tokopedia sendiri sudah mengambil langkah dengan melarang seller menjual iPhone 16 semua varian di ShopTokopedia.