Cara Menghapus Akun Facebook Permanen dan Lupa Kata Sandi

Taufan Bara Mukti
Kamis, 25 April 2024 | 11:30 WIB
Cara menghapus akun Facebook secara permanen, sementara dan lupa kata sandi./Bisnis.com
Cara menghapus akun Facebook secara permanen, sementara dan lupa kata sandi./Bisnis.com
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Media sosial Facebook mulai ditinggalkan oleh anak muda karena dinilai kalah saing dengan platform lainnya. Sebelum benar-benar meninggalkan media sosial facebook, pastikan Anda menghapus akun Facebook untuk membersihkan jejak digital. Menghapus akun Facebook yang sudah tidak digunakan bertujuan untuk menghindari penyalahgunaan foto atau video yang ada di akun Facebook seseorang. Cara menghapus akun Facebook secara permanen cukup mudah, simak penjelasannya.

Media sosial Facebook sempat sangat populer kisaran tahun 2010-an. Media sosial buatan Mark Zuckerberg itu menjelma jadi fenomena baru di kalangan anak muda. Hanya saja kini popularitas Facebook makin merosot. Mereka kalah saing dengan media sosial yang lebih modern seperti Instagram dan TikTok.

Facebook yang merupakan media sosial berbasis teks mesti mengakui keunggulan Instagram dan TikTok yang menonjolkan sisi visual lewat foto dan video. Kini banyak ditemukan akun Facebook yang terbengkalai karena sudah tidak diurus lagi oleh pemiliknya. Akun terbengkalai itu ditandai dengan lamanya tak ada postingan baru.

Nah, daripada akun Facebook Anda terbengkalai dan rawan menjadi sasaran pencurian data pribadi, foto, maupun video, sebaiknya Anda segera menghapus akun tersebut. Dengan demikian, akun Facebook Anda dan segala sesuatu yang Anda unggah ke akun tersebut akan hilang.

Cara Menghapus Akun Facebook

Berikut cara menghapus akun Facebook dengan mudah.

Cara Hapus Akun Facebook Lewat Pusat Bantuan

  • Klik foto profil yang terletak di bagian kanan atas tampilan Facebook.
  • Masuk ke menu "Pengaturan & Privasi", kemudian klik "Pengaturan".
  • Pilih "Pusat Akun" di bagian kiri atas layar.
  • Selanjutnya pilih "Detail Pribadi" di menu "Pengaturan Akun".
  • Klik pilihan "Kepemilikan dan kontrol akun".
  • Pilih opsi "Penonaktifan atau Penghapusan".
  • Pilih profil yang akan dihapus, lalu klik "Hapus Akun".
  • Terakhir, klik "Lanjutkan" untuk mengakhiri penghapusan akun Facebook.

Cara Menghapus Akun Facebook Lewat Pengaturan

  • Klik foto profil yang terletak di bagian kanan atas tampilan Facebook.
  • Masuk ke menu "Pengaturan & Privasi", kemudian klik "Pengaturan".
  • Selanjutnya masuk ke menu "Informasi Facebook" milik Anda.
  • Pilih opsi "Penonaktifan dan Penghapusan".
  • Klik "Hapus Akun" kemudian "Lanjutkan ke penghapusan akun".
  • Masukkan kata sandi Facebook Anda setelah mengeklik pilihan "Hapus Akun".
  • Pilih "Lanjutkan" untuk memproses penghapusan akun Facebook.

Perlu diingat bahwa akun Facebook yang dihapus masih bisa dipulihkan atau dibatalkan sebelum 30 hari. Apabila penghapusan akun Facebook sudah lebih dari 30 hari, maka akun tersebut tak bisa lagi dipulihkan dan akan dihapus permanen.

Itulah tadi cara menghapus akun Facebook secara permanen yang simpel dan cepat.

Cara Menonaktifkan Akun Facebook Sementara

Namun jika Anda masih ragu untuk menghapus akun Facebook secara permanen, Anda bisa menonaktifkan akun secara sementara dengan mengikuti langkah berikut.

  • Buka aplikasi Facebook
  • Kemudian klik tombol navigasi (tiga garis) yang terletak di pojok kanan atas
  • Scroll kebawah hingga ke menu Settings & Privacy
  • Klik menu Settings
  • Buka menu Personal Details di menu Account Center
  • Kemudian klik menu Personal Details atau Detail Pribadi
  • Selanjutnya klik menu Kepemilikan dan Kontrol Akun
  • Pilih Penonaktifan atau Penghapusan
  • Ikuti langkah-langkahnya
  • Anda akan dihadapkan dengan pilihan untuk Nonaktifkan akun sementara atau Hapus akun secara permanen

Cara Menghapus Akun Facebook yang Lupa Kata Sandi

Jika Anda ingin menghapus akun Facebook, umumnya Anda harus login menggunakan akun yang hendak dihapus tersebut. Lalu bagaimana jika Anda ingin menghapus akun Anda yang lupa kata sandinya? Berikut cara menghapus akun Facbook yang lupa kata sandi dan tidak bisa login.

  • Cari Akun Anda di Pencairan Facebook: Cari dan buka akun Facebook Anda yang hendak di hapus, Anda bisa menggunakan bantuan akun Facebook lainnya terlebih dahulu. Jika sudah menemukan akun Facebook Anda, buka profil akun tersebut.
  • Pilih Laporkan Akun: Di dalam profile akun tersebut, klik tiga titik di pojok kanan atas postingan atau profil pengguna tersebut. Selanjutnya pilih opsi "Laporkan" atau "Laporkan Profile".
  • Pilih Alasan Pelaporan: Kemudian Anda harus memilih alasan pelaporan akun Facebook tersebut. Pilih alasan yang sesuai dengan situasi yang Anda laporkan, seperti akun palsu atau pelanggaran hak cipta.
  • Sertakan Detail: Facebook mungkin meminta Anda memberikan detail tambahan tentang pelanggaran yang dilakukan oleh akun yang dilaporkan. Berikan informasi sejelas mungkin untuk membantu proses verifikasi.
  • Tunggu Proses Verifikasi: Setelah melaporkan akun, Facebook akan melakukan proses verifikasi terhadap laporan Anda. Tunggu hingga Facebook meninjau laporan dan mengambil tindakan sesuai dengan kebijakan platform.
  • Tindakan Selanjutnya: Jika laporan Anda diterima dan terbukti, Facebook akan mengambil tindakan yang sesuai terhadap akun yang dilaporkan. Ini bisa berupa penonaktifan sementara atau penghapusan permanen akun, tergantung pada kebijakan pelanggaran yang dilakukan oleh pengguna tersebut.

Dengan cara ini Anda bisa menghapus atau menonaktifkan akun Facebook yang lupa kata sandi dan tidak bisa login. Demikian informasi mengenai cara menghapus akun Facebook secara permanen, sementara dan lupa kata sandi.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper