Bisnis.com, JAKARTA - Aplikasi sosial media pencari pekerjaan, LinkedIn, disebut akan mulai menggunakan kecerdasan buatan (AI) bernama “LinkedIn Coach” untuk membantu meningkatkan pengalaman pengguna.
“LinkedIn bekerja di Pelatih LinkedIn. Ini adalah asisten AI yang membantu Anda melamar pekerjaan, mempelajari keterampilan baru, dan menemukan lebih banyak cara untuk terhubung dengan jaringan Anda,” ujar seorang periset aplikasi, Nima Owji dalam cuitannya di Twitter pada Kamis (27/7/2023) lalu.
Dikutip dari The Verge, Nima menyatakan LinkedIn akan memanfaatkan AI mulai dalam membantu proses aplikasi, mengajari pengguna terkait keterampilan baru, hingga membantu membangun jaringan di LinkedIn.
Dengan demikian, AI juga dapat menjawab sejumlah pertanyaan terkait pekerjaan yang akan dilamar.
Owji mencontohkan, chatbot dari LinkedIn Coach daat menjawab “bagaimana budaya kerja di Microsoft” ataupun “bagaimana cara kerja LinkedIn Coach”.
Dikutip dari Times of India, saat ini perusahaan milik Microsoft tersebut sedang menguji LinkedIn Coach. Kendati demikian, masih belum diumumkan kapan kecerdasan buatan ini bisa dinikmati secara umum.
#Linkedin is working on LinkedIn Coach!
— Nima Owji (@nima_owji) July 27, 2023
It's an AI ASSISTANT that helps you apply for JOBS, learn new SKILLS, and find more ways to CONNECT with your network! pic.twitter.com/jKBrPmEFJt
Juru bicara LinkedIn Amanda Purvis, menyatakan LinkedIn akan selalu mengeksplorasi agar dapat meningkatkan pengalaman pengguna.
Sebenarnya ini bukan pertama kalinya LinkedIn menggunakan AI untuk meningkatkan pengalaman pengguna. Sebelumnya LinkedIn sudah mengembangkan fitur obrolan AI untuk mengirim pesan ke orang-orang.
Namun mengutip dari Business Insider, teks yang dibuat oleh AI kerap melakukan kesalahan, baik kesalahan yang sepele maupun krusial.
Sebagai informasi, Microsoft, perusahaan induk dari LinkedIn memang sudah sering menggunakan AI dalam segala hal.
Mulai dari mesin pencarian Bing, penghasil dokumen otomatis Microsoft Copilot, hingga GitHub chatbot untuk membuat kode komputer.