Siap-Siap! Google akan Hapus Akun Gmail Tidak Aktif Mulai Tahun Ini

Lydia Tesaloni Mangunsong
Senin, 26 Juni 2023 | 10:10 WIB
Logo Google./Bloomberg-Andrew Harrer
Logo Google./Bloomberg-Andrew Harrer
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Google melalui laman resminya mengumumkan akan meningkatkan keamanan data pengguna dengan menghapus sejumlah akun Gmail yang tidak aktif selama dua tahun. Kebijakan ini akan mulai dilakukan pada Desember 2023.

Ruth Kricheli, Manajemen Produk Google mengungkapkan bahwa penghapusan akun-akun Gmail yang sudah tidak aktif selama dua tahun ini bertujuan untuk mencegah pencurian data yang mungkin terjadi sebab akun tidak diproteksi dengan baik.

“Akun yang terlantar biasanya tidak melakukan verifikasi dua langkah, artinya lebih rentan disusupi,” kata Ruth melansir laman resmi Google, Senin (26/6/2023).

Penghapusan akun Gmail juga akan berpengaruh pada seluruh ekosistem yang berada di dalamnya, seperti Google Workspace (Gmail, Docs, Drive, Meet, Calendar) dan Google Photos, termasuk juga akun-akun yang tersambung dengan akun Google.

Namun, penghapusan hanya akan dilakukan terhadap akun-akun gratis. Akun bisnis dan sekolah tidak turut dalam kebijakan ini. Agar akun tidak dihapus, pengguna dapat melakukan aktivitas pada akunnya agar tetap terindikasi aktif.

Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan agar akun Gmail tidak terhapus:

1. Menonton YouTube
2. Mengunduh aplikasi
3. Menggunakan mesin pencari
4. Masuk ke aplikasi atau layanan ketiga dengan akun Google

Sebelum menghapus akun-akun yang terdeteksi tidak aktif selama dua tahun, Google akan mengirimkan sejumlah pemberitahuan kepada pengguna.

Melalui pemberitahuan tersebut, diharapkan pengguna aware dan melakukan aktivitas dengan akunnya agar tidak terindikasi tidak aktif.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper