Ini Bocoran Seri Xiaomi Redmi Note 12, Layar AMOLED Melengkung

Khadijah Shahnaz
Senin, 24 Oktober 2022 | 19:38 WIB
Smartphone Redmi. /Redmi
Smartphone Redmi. /Redmi
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Produsen teknologi asal China, Xiaomi menegaskan peluncuran seri ponsel Redmi Note 12 akan berlangsung pada pada 27 Oktober pukul 7 malam (waktu setempat, China ) untuk pasar dalam negeri.  

Dilansir dari GSMArena.com, Senin (24/101/2022) berdasarkan sumber industri, Xiaomi akan meluncurkan tiga perangkat di bulan ini yaitu Redmi Note 12, Note 12 Pro dan Note 12 Pro+.  Sumber tersebut juga mengungkapkan beberapa bocoran seperti layar ponsel yang melengkung.

Dari ketiga model tersebut, kemungkinan  Redmi Note 12 Pro+ didesain dengan layar melengkung. Biasanya layar melengkung mengindikasikan ponsel tersebut memakai panel Oled. Ponsel Xiaomi juga dikabarkan akan memakai chipset Dimensity 1080 untuk kedua model pro.

Chipset Dimensty 1080 adalah peningkatan dari Dimensity 920 dalam beberapa hal, yaitu kemampuan chip untuk menangani kamera 200MP.  Artinya salah satu atau ketiga ponsel ini akan mendapatkan kamera 200MP 

Sedangkan di laman Weibo Xiaomi mengatakan bahwa ponsel ini akan menampilkan "dua teknologi utama", salah satunya menjadi "pertama di dunia". Kabarnya juga Redmi Note 12 Pro+ telah disertifikasi untuk menangani pengisian daya 210W. 

Dilansir laman Gizmochina, Senin (24/10/2022), ada kabar bahwa Xiaomi akan memperjualbelikan seri Redmi 12 pada kuartal I/2023 di pasar global. 

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Khadijah Shahnaz
Editor : Farid Firdaus
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper