Bisnis.com, SOLO - Vivo akan merilis ponsel terbaru mereka tipe S15 Series yang terdiri dari S15 dan S15 Pro, pada 19 Mei mendatang.
Ponsel tersebut akan diperkenalkan pertama kali di China untuk bersaing dengan ponsel kelas menengah lainnya.
Vivo S15
Melansir dari GSMArena, Vivo S15 diprediksi akan memiliki layar AMOLED 6,62 inci dengan refresh rate 120 Hz dan resolusi 1080 p.
Dapur pacunya akan diolah oleh Snapdragon 870 dengan RAM 8 atau 12 GB, serta baterai 4.700 mAh dengan pengisian daya 80 W.
Dari segi kamera, S15 memiliki kamera utama 64 MP, ultrawide 8MP, dan makro 2 MP. Di bagian depan akan disemarkan kamera selfie 16 MP.
Vivo S15 Pro
Sedangkan untuk Vivo S15 Pro, dikabarkan akan mendapatkan layar AMOLED 6,56 inci dengan refresh rate 120 Hz. Ponsel ini juga akan ditambah dengan kaca melengkung di atasnya.
S15 Pro bakal miliki Chipnya Dimensity 8100 dengan kamera utama 50 MP.
Tak jauh berbeda, S15 Pro juga miliki kapasitas baterai 5.000 mAH dengan pengisian cepat 80W. Sedangkan RAMnya 12GB dengan penyimpanan up to 512GB.
Series ini disebutkan bakal dirilis dengan tiga warna yaitu Blue, Gold, and Black.