Hampir 10 Juta Ancaman Internet Serang Instansi dan Perusahaan Indonesia

Asteria Desi Kartika Sari
Kamis, 23 Desember 2021 | 17:40 WIB
Ilustrasi/youtube
Ilustrasi/youtube
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Meningkatnya pemanfaatan teknologi digital, turut mengerek ancaman yang muncul dari dunia siber. Tak terkecuali di Indonesia.

Wakil Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Komjen Pol. Sutanto menyebutkan data jumlah pengguna internet di Indonesia yang semakin bertambah setiap tahunnya. Pada tahun 2021, Indonesia menduduki peringkat ketiga pengguna internet terbanyak di Asia dengan jumlah 202 juta pengguna.

Namun, dengan meningkatnya aktivitas digital di masyarakat, secara tidak langsung turut mendorong tumbuhnya ancaman siber di dunia maya. Menurutnya, setiap hari rata-rata hampir ada 7 juta sampai 10 juta ancaman di internet yang masuk ke kementerian, lembaga maupun perusahaan-perusahaan di Indonesia.

“Dengan perkembangan tersebut tentunya juga menghadirkan peluang terjadinya ancaman siber yang yang perlu kita antisipasi bersama-sama. Terlebih lagi, perkembangan teknologi yang bersifat destruktif, seperti Internet of Things, Artificial Intelligence dan Blockchains. Konsekuensi logis dari kondisi ini, menempatkan TI menjadi pedang bermata dua,” ujarnya seperti dikutip dari siaran pers, Kamis (23/12/2021).

Untuk itu dia menyambut baik langkah sejumlah pihak termasuk pelaku usaha dan lembaga atau institusi negara yang telah berhasil melakukan transformasi digital untuk meningkatkan kinerja, daya saing, dan layanan kepada masyarakat.

Dia pun menyambut baik dan mendukung perusahaan dan instansi negara yang berhasil menyabet penghargaan di TOP Digital Awards 2021 lantaran kemampuannya melakukan transformasi digital dengan baik.

Namun demikian dia meminta pihak-pihak tersebut untuk terus waspada dan memperhatikan aspek keamanan siber dalam melakukan transformasi bisnis.

“Keamanan siber Indonesia perlu terpelihara dengan baik karena memiliki pengaruh terhadap keamanan nasional dan ekosistem untuk tumbuhnya perekonomian digital nasional yang diharapkan dapat meningkat secara pesat dan sehat. Untuk mewujudkan hal tersebut tentunya perlu sinergi dan kolaborasi dari seluruh pemangku kepentingan dalam menerapkan keamanan siber,” ujarnya.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper