Fitur Video Editor Google Photos untuk Android Segera Dirilis

Laurensia Felise
Rabu, 14 April 2021 | 12:38 WIB
Google Photos
Google Photos
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Google merilis fitur penyuntingan video di aplikasi Google Photos untuk pengguna Android setelah sebelumnya merilis secara eksklusif khusus pengguna iOS.

Dilansir dari The Verge, Rabu (14/04/2021), laporan situs Android Police melaporkan fitur ini akan tersedia baik dalam perangkat Google Pixel maupun ponsel yang menggunakan sistem operasi Android.

Fitur ini telah hadir dengan pembaharuan pada bagian server, meski hal ini juga bisa dilakukan dengan memperbaharui aplikasi Google Photos ke versi yang terbaru jika fitur ini belum tersedia di dalamnya.

Perusahaan raksasa teknologi tersebut menjelaskan pada Februari lalu bahwa fitur penyuntingan video yang terbari akan memiliki lebih dari 30 variasi pengendalian mulia dari pemotongan video, filter video, hingga opsi color grading seperti kontras, saturasi, dan kecerahan gambar.

Fitur penyuntingan yang hadir di Android hadir seiring dengan berbagai pembaharuan layanan yang besar dalam aplikasi Google Photos. Selain mengumumkan pembaharuan fitur untuk video, pihaknya juga mengumumkan adanya pembaharuan pada aplikasi penyuntingan foto.

Beberapa fitur yang akan hadir adalah adanya sistem pembelajaran mesin (machine learning) yang diaplikasikan pada fitur penyuntingan yang sebelumnya eksklusif hanya untuk pemilik perangkat Pixel diperluas juga untuk pengguna ponsel Android yang berlangganan pada aplikasi Google One.

Selanjutnya pada bulan Juni mendatang, Google Photos juga akan mengakhiri penyediaan layanan penyimpanan foto gratis yang tidak terbatas dan akan meminta pengguna untuk melakukan pembayaran jika mereka memiliki kapasitas lebih dari 15GB.

Pembayaran ini juga berlaku ketika pengguna ingin mendapatkan akses pada fitur yang lebih canggih dalam aplikasi yang sedang berkembang tersebut.

Google juga berencana akan memperluas jangkauan pembaharuan fitur penyuntingan foto, yang semula hanya untuk pengguna ponsel Android, ke pengguna iOS. Rencana ini akan hadri dalam beberapa bulan ke depan meski belum ada informasi terkait perinciannya.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper