Google Siap Tambahkan 100 Game Baru ke Stadia, Termasuk FIFA 21

Rezha Hadyan
Selasa, 16 Februari 2021 | 10:52 WIB
Logo Google Stadia./stadia.dev
Logo Google Stadia./stadia.dev
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Platform gim berbasis komputasi awan (cloud) besutan Google, Stadia akan kedatangan 100 gim baru hingga akhir tahun ini.

Melansir GSM Arena pada Selasa (16/2/2021), Google berencana menambahkan 100 gim baru ke platform tersebut, termasuk diantaranya adalah gim-gim populer yang masuk dalam kategori AAA.

Google sudah memberikan bocoran beberapa gim yang akan masuk ke stadia beserta tanggal perilisannya.

Pada 23 Februari 2021, Google akan memasukkan Shantae: Half-Genie Hero Ultimate Edition ke dalam daftar gim yang bisa dimainkan melalui Stadia. Kemudian diikuti oleh  Shantae: Risky's Revenge - Director's Cut pada 2 Maret 2021.

Gim sepakbola populer FIFA 21 juga bisa dimainkan di Stadia mulai 17 Maret 2021 dan diikuti Kaze and the Wild Masks pada 26 Maret 2021.  Pada 23 April 2021, akan ada Judgement  yang menjadi satu-satunya gim yang masuk dalam platform tersebut.


Killer Queen Black, Street Power Football, dan Hellpoint juga dipastikan akan hadir di Stadia. Namun, Google tak memberikan informasi kapan tanggal perilisan dari gim di atas.

Google juga dikabarkan akan memberikan dukungan kepada gim Far Cry 6, Riders Republic dan Hello Engineer pada 2021. Namun, lagi-lagi raksasa teknologi itu tak memberikan informasi mengenai tanggal peluncurannya.

Di sisi lain, Google baru-baru ini mengumumkan bahwa mereka menutup studio game Stadia, yang berarti tidak akan ada game eksklusif Stadia, tetapi cloud streaming tetap menjadi fokus Stadia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Rezha Hadyan
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper