Bisnis.com, JAKARTA – Netflix, platform layanan streaming video sesuai permintaan (SVoD), segera meluncurkan fitur pemutaran film secara acak.
Dikutip melalui Ubergizmo, Chief Operating Officer Netflix dan Chief Product Officer Greg Peters menyebutkan fitur ini memungkinkan pengguna meminimalisir kesempatan melewatkan banyak film dan acara TV mereka.
Sekadar catatan, layar utama Netflix menampilkan beberapa judul di antaranya. Sementara judul-judul lainnya tersembunyi di balik pencarian.
“Bagi kami, ini memang layak [dilakukan], dan pada dasarnya anggota kami dapat menunjukkan kepada kami bahwa mereka hanya ingin menghabiskan waktu menonton sepenuhnya,” ujarnya seperti dikutip Bisnis.com, Sabtu (23/1/2021).
Dia melanjutkan, pengguna hanya perlu mengklik sebuah tombol dan aplikasi akan memilih judul untuk mereka mainkan segera.
“Dalam hal ini, ini adalah mekanisme yang baik, sangat cocok untuk digunakan anggota," katanya.
Adapun, Netflix juga mengumumkan akan meluncurkan fungsi shuffle baru pada kuartal I/2021. Fitur Netflix shuffle ini juga telah diuji pada 2020.