Samsung Rilis Galaxy Tab S7 dan S7+, Ini Spesifikasi dan Harganya

Akbar Evandio
Rabu, 26 Agustus 2020 | 17:48 WIB
Samsung Galaxy S7+./ Dok. Samsung Electronic Indonesia
Samsung Galaxy S7+./ Dok. Samsung Electronic Indonesia
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Samsung Electronics Indonesia resmi meluncurkan tablet android Galaxy Tab S7 dan S7+ yang ditujukan untuk kegiatan belajar, bekerja, dan hiburan dari rumah untuk para pengguna.

Elvira Dwi Anggraeni, Product Marketing Professional Samsung Electronics Indonesia, menyebutkan bahwa tablet android tersebut memberikan pengalaman menggunakan PC ataupun laptop, yang diharapkan agar pengguna makin dimudahkan dalam menjalani aktivitas di rumah.

“Kami sangat mengerti bahwa kondisi saat ini memang menuntut masyarakat untuk semakin produktif meski semua hal dilakukan secara daring. Karena itu kami hadirkan Galaxy Tab S7 dan S7+ sebagai teman untuk mendukung produktivitas pengguna,” ujarnya lewat diskusi daring, Rabu (26/8/2020).

Dia menyebutkan untuk kebutuhan konferensi video tabletnya dilengkapi dengan kamera depan 8MP yang ditempatkan di tengah layar maka tampilan pengguna dapat dilihat jelas oleh para peserta meeting lainnya.

Adapun untuk performa, Galaxy Tab S7 dan S7+ dibekali prosesor Snapdragon 865+ yang menjadi pusat kontrol multitasking. Ini termasuk menjalankan fitur Multi-Active Window yang memungkinkan pengguna untuk membuka dan menjalankan hingga tiga aplikasi sekaligus.

“Terkadang Anda harus mencatat arahan yang disampaikan ketika meeting, dengan hadirnya fitur Multi Active Window, Anda dapat membuka aplikasi meeting daring, sambil membuka email ataupun sekaligus menggunakan Samsung Notes,” ungkapnya.

Dia menambahkan bahwa dengan dukungan Snapdragon 865+ tersebut, memberikan kinerja CPU di Galaxy Tab S7 dan S7+ hingga 30 persen lebih tinggi, NPU hingga 80 persen lebih baik, dan GPU 35 persen lebih tinggi menjadi 138 fps.

Untuk kebutuhan mencatat, Elvira mengungkapkan bahwa produknya dilengkapi dengan S Pen dengan peningkatan kemampuan melalui latency 9 ms. Hal ini diharapkan dapat memberikan kenyamanan bagi konsumen saat menulis melalui pen tersebut.

Dia pun mengklaim bahwa pengguna bisa mendapatkan pengalaman seperti layaknya PC dengan hadirnya Samsung DeX. Samsung DeX pada Galaxy Tab S7 dan S7+ juga ditingkatkan dan dilengkapi dengan sistem One UI terbaru, dengan taskbar yang lebih efisien.

Berikutnya, dia menjelaskan fitur Samsung Flow yang memungkinkan pengguna mentransfer kebutuhan di antara ponsel dan tablet. Samsung membekali duet tablet Android terbarunya dengan kapasitas baterai besar, yaitu 8.000 mAh untuk Tab S7 dan 10.090 mAh untuk Tab S7+, yang sudah mengantongi sertifikasi emisi blue light yang rendah dari SGS.

Adapun untuk lebar layar, Galaxy Tab S7 memiliki lebar layar sebesar 11 inci dan untuk Tab S7+ dengan lebar 12,4 inci. Menurutnya, dengan lebar layar tersebut dapat menghadirkan pengalaman streaming video yang baik.

Produk ini juga didukung dengan quad speaker dari AKG di audionya. Sementara, kecepatan refresh rate 120Hz pada layar Galaxy Tab S7 dan S7+ agar tablet tersebut makin responsif.

Perbedaan lainnya yaitu pada fitur keamanan terkait sensor sidik jari, yang terletak di sisi pinggir pada Galaxy Tab S7, sedangkan versi plus di bawah layar, lantaran sudah menggunakan panel Super AMOLED, sementara versi reguler masih IPS LCD.

Elvira pun menjelaskan bahwa Galaxy Tab S7 dan Tab S7+ hadir melalui program pre-order di Samsung.com, Lazada, Blibli, JD.id, dan Shopee. Adapun Selama masa pre-order hingga 30 Agustus 2020 mendatang, Samsung Galaxy Tab S7 ditawarkan dengan harga Rp12.999 juta dengan dua pilihan warna yaitu Mystic Black, dan Mystic Silver.

Sementara, Galaxy Tab S7+ ditawarkan dengan harga Rp16.999 juta dengan tiga pilihan warna yaitu Mystic Black, Mystic Silver dan Mystic Bronze. Selama periode pre-order, pembeli akan langsung mendapatkan gratis book cover keyboard masing masing senilai Rp2,299 juta untuk Tab S7 dan Rp2,699 juta untuk Tab S7+.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Akbar Evandio
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper