Bisnis.com, JAKARTA - WhatsApp bekerjasama dengan UKM Indonesia menginisiasi program pelatihan bagi lebih dari 3.500 pemilik usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di 12 kota di Indonesia.
Program yang dinamakan “Go Digital & Scale Up with WhatsApp” menawarkan pelatihan untuk memulai, menjalankan bisnis, dan menarik pelanggan baru selama masa pembatasan sosial.
WhatsApp, melalui kampanye “BaWA Usaha Aja!”, berkomitmen mendukung perekonomian dan masyarakat Indonesia melalui digitalisasi.
Misi ini juga dimiliki oleh UKM Indonesia, sebuah portal khusus yang menyediakan informasi komprehensif terkait perizinan usaha untuk mendorong perkembangan UMKM di Indonesia. Portal ini dibentuk dan dikelola oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia.
“Pandemi ini telah menimbulkan kendala-kendala yang tidak terduga oleh pelaku usaha kecil dan para pelanggan yang bergantung kepada mereka,” ujar WhatsApp APAC Public Policy Director, Clair Deevy, dikutip dari keterangan resminya, Selasa (21/7/2020).
Menurutnya, program yang disusun oleh WhatsApp dan UKM Indonesia ini akan memberikan pelatihan yang bisa bermanfaat bagi pelaku UMKM. Seperti cara masuk ke perekonomian digital agar mereka bisa membangun usaha mereka lebih lanjut dan tetap terhubung dengan pelanggan di seluruh Indonesia.
Program pelatihan ini akan diadakan secara daring agar para pelaku UMKM di seluruh Indonesia berkesempatan untuk partisipasi. Kurikulum pelatihan ini mencakup cara mengembangkan strategi bisnis, serta keterampilan umum untuk memasarkan suatu produk dan menjangkau pelanggan baru dengan memanfaatkan sarana digital seperti WhatsApp Business.
“Di Indonesia masih banyak tempat yang belum memiliki infrastruktur untuk konektivitas internet sebaik di perkotaan. Peserta pelatihan kami membutuhkan sarana yang sederhana tapi tangguh, seperti WhatsApp Business, yang tidak memerlukan konektivitas terbaik untuk bekerja dengan baik,” jelas Ketua UKM Indonesia, Dewi Meisari Haryanti.
Dewi menyebut UMKM menyumbang sekitar 60 persen dari Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia. Tak hanya itu, dia mengungkapkan UMKM juga menciptakan banyak lapangan pekerjaan di seluruh Indonesia.
Inovasi digital sangat penting untuk bisnis saat ini, dan Pemerintah Indonesia berkomitmen untuk mendorong transformasi digital bagi UMKM di seluruh nusantara.
Program pelatihan ini dapat diakses melalui http://belajarukmindonesia.id/, dan akan dilakukan secara bertahap dalam kurun waktu enam bulan.
Setiap tahap terdiri dari tiga sesi, dan setiap sesi berdurasi dua jam. Pelatihan ini gratis bagi pemilik UMKM di Indonesia.
Dalam program ini, peserta akan belajar mengenai berbagai topik mulai dari strategi promosi, mengatur keuangan, dan tentu saja, memaksimalkan kegiatan pemasaran mereka dengan memanfaatkan WhatsApp Business.