Bisnis Makin Kuat, Veeam Tunjuk Pimpinan Baru di Indonesia

Akbar Evandio
Rabu, 1 Juli 2020 | 15:16 WIB
ilustrasi/bisnis.com
ilustrasi/bisnis.com
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Perusahaan global dalam solusi backup yang menyediakan Cloud Data Management, Veeam Software mengumumkan penunjukan Habisanti sebagai Country Manager, Indonesia.

Senior Vice President Veeam untuk Asia Pasifik dan Jepang, Shaun McLagan melihat bahwa peran baru ini menunjukkan pertumbuhan Veeam yang semakin kuat di Indonesia selama dua tahun terakhir ini.

“Hal ini juga menunjukkan upaya perusahaan untuk mempercepat pertumbuhan pangsa pasar dan momentum dalam manajemen data berbasis awan (Cloud Data Management) dibawah kepemimpinan Habisanti,” tuturnya, dikutip dari keterangan resminya, Rabu (1/7/2020).

Menurutnya, bergabung dari CTC, Habisanti membawa pengetahuan yang luas dan lebih dari 19 tahun pengalaman dalam industri dengan perusahaan termasuk Intel, Microsoft, dan Sun Microsystems.

“Dengan keahlian Habisanti, kami akan melihat beberapa perubahan yang menarik di Indonesia dalam pengembangan bisnis. Saya percaya di bawah kepemimpinannya, Veeam akan menjadi penyedia layanan manajemen data berbasis awan terkemuka di Indonesia,” tuturnya.

Pada saat penunjukkannya, Habisanti mengatakan bahwa amanah tersebut merupakan kesempatan yang besar baginya untuk memimpin percepatan strategi pasar dan performa perusahaan di Indonesia.

“Tujuan saya adalah mendorong batasan dan membawa bisnis ini ke tingkat selanjutnya di pasar ini. Saya telah mendapat kehormatan untuk bertemu secara virtual dengan beberapa mitra lokal untuk memahami kebutuhan bisnis mereka. Saya tidak sabar untuk bekerja sama dengan mereka untuk mencapai kesuksesan yang lebih besar,” paparnya.

Veeam baru-baru ini mengumumkan hasil global pada kuartal I/2020 yang menunjukkan pertumbuhan dan pangsa pasar yang kuat di Asia Pasifik dan Jepang (APJ) dengan total pendapatan tahunan (ARR) meningkat sebesar 33% dari tahun ke tahun (YoY).

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper