Traveloka dan Mitsubishi Kolaborasi Gaet Konsumen

Leo Dwi Jatmiko
Kamis, 4 Juli 2019 | 11:28 WIB
CEO Traveloka Experience Christian Suwarna memberikan pemaparan mengenai produk baru dalam konferensi pers, di Jakarta, Kamis (20/6/2019)./Bisnis-Himawan L Nugraha
CEO Traveloka Experience Christian Suwarna memberikan pemaparan mengenai produk baru dalam konferensi pers, di Jakarta, Kamis (20/6/2019)./Bisnis-Himawan L Nugraha
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Traveloka Xperience berkolaborasi dengan Mitsubishi Motors Indonesia dalam bentuk co-marketing untuk menarik dan melibatkan konsumen yang lebih luas.

Salah satu programnya adalah hadiah unit mobil XPANDER untuk 3 pengguna Traveloka Xperience yang beruntung.Kerja sama tersebut merupakan upaya Traveloka dalam wujudkan komitmen sebagai discovery platform.

Penandatanganan kerja sama dilakukan di Century Park Hotel, Senayan, Jakarta Pusat pada Kamis (4/7/2019).

Adapun salah satu rangkaian kolaborasi strategis yang berlandaskan keselarasan misi dan target konsumen dari Traveloka Xperience dengan Mitsubishi Motors Indonesia adalah program 'Dari #XperienceSeru Dapat XPANDER Baru'.

"Kami percaya bahwa dengan memiliki sarana transportasi yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan konsumen akan semakin memudahkan mereka dalam menjelajahi beragam aktivitas di mana saja, sehingga mereka dapat memiliki pengalaman yang tak terlupakan bersama kerabat dan keluarga tercinta," kata Christian Suwarna, CEO of Traveloka Experience.

Sementara itu, Naoya Nakamura, Presiden Direktur PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia meyakini bahwa aktivitas brand dan marketing Mitsubishi Motors di Indonesia perlu dikembangkan dengan hal-hal baru yang menarik dan menyenangkan serta melibatkan konsumen dalam lingkup lebih luas.

Dia mengatakan hal tersebut perlu dilakukan untuk memberikan pengalaman kepada konsumen bahwa produk Mitsubishi Motors lebih dari sekedar mobil dalam artian alat pengangkut manusia.

"Kerja sama antara MMKSI dan Traveloka terjadi karena terdapat kesamaan ciri dan karakteristik brand tentang bagaimana kami memandang konsumen dengan tujuan memberikan kenyamanan dan kemudahan layanan," kata Naoya.

Sejumlah kesepakatan antara Traveloka dan Mitsubishi Motors Indonesia yang secara bertahap akan terus berkembang, antara lain:

Consumer Marketing,

Adanya Program Dari #XperienceSeru Dapat XPANDER Baru', di mana 3 konsumen Traveloka Xperience yang beruntung akan memiliki kesempatan untuk mendapatkan hadiah Mitsubishi XPANDER. Program ini sudah dimulai dari 1 Juli 2019 hingga 10 Oktober 2019 dan berlaku untuk semua produk Xperience termasuk Event dan Bioskop dengan lebih dari 15.000 merchant di dalamnya.

Untuk dapat mengikuti program ini, para pengguna hanya perlu melakukan pemesanan produk experience senilai Rp500.000 atau lebih dengan satu nomor pesanan, dan pengguna harus mengisi data pemesanan secara detail, setelah semua proses pemesanan dilakukan maka pengguna akan secara otomatis terdaftar dalam program undian ini.

Tak hanya itu, untuk 100 konsumen beruntung lainnya berkesempatan mendapatkan hadiah voucher spesial Traveloka Xperience dengan total ratusan juta rupiah.

Community Marketing:

Kedua belah pihak akan bekerja sama untuk saling mendukung dalam setiap kegiatan dan pertumbuhan komunitas pengguna Traveloka Xperience dan Mitsubishi Motors Indonesia, terutama pengguna Mitsubishi XPANDER.

Co-branding and Marketing Innovation:

Kedua pihak akan berkolaborasi dalam proyek jangka menengah yang meliputi kegiatan aktivasi, cross selling, dan beragam kolaborasi pemasaran lainnya.

Diketahui dengan diunduh lebih dari 40 juta kali, menjadikan Traveloka sebagai discovery platform yang menyediakan solusi untuk mempermudah para penggunanya dalam memenuhi kebutuhan perjalanan dan gaya hidup.

Saat ini, Traveloka Xperience memiliki inventori aktivitas dan rekreasi sebanyak lebih dari 15 ribu mitra dan tersebar di 60 negara. Tak hanya menawarkan 12 kategori produk gaya hidup, Traveloka Xperience juga telah menyediakan lebih dari 40 pilihan metode pembayaran untuk para penggunanya.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Leo Dwi Jatmiko
Editor : Akhirul Anwar
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper