Shopee Perkuat Basis Konsumen Milenial

N. Nuriman Jayabuana
Kamis, 8 Februari 2018 | 08:12 WIB
Brand Ambassador Shopee Prilly Latuconsina dan Brand Manager Shopee Rezky Januar berfoto bersama, Rabu (7/2). Shopee menyasar generasi milenial di Indonesia./Bisnis-Nur Faizah Al Bahriyatul Baqiroh
Brand Ambassador Shopee Prilly Latuconsina dan Brand Manager Shopee Rezky Januar berfoto bersama, Rabu (7/2). Shopee menyasar generasi milenial di Indonesia./Bisnis-Nur Faizah Al Bahriyatul Baqiroh
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Shopee membidik perluasan konsumen kelompok usia milenial yang berbelanja daring melalui platform tersebut.

Perusahaan e-commerce itu menunjuk seleb milenial Prilly Latuconsina sebagai brand ambassador. Pemilihan Prilly merupakan salah satu kampanye pemasaran untuk memperdalam basis konsumen milenial di seluruh Indonesia.

CEO Shopee Chris Feng menyatakan basis konsumen Shopee di Indonesia didominasi kelompok usia 15-25 tahun. Bukan hanya konsumen, mitra pedagang di dalam platform rata-rata berada di dalam kelompok usia 25-30 tahun.

“Kalangan milenial merupakan mayoritas stakeholder kami,” ujarnya di Jakarta, Rabu (7/2/2018).

Menurut Chris, milenial merupakan merupakan basis konsumen e-commerce yang begitu mendominasi di dalam era ekonomi digital. Populasi milenial di Indonesia berdasarkan Badan Pusat Statistik (BPS) mencapai 32% dari total populasi.

Dengan demikian, Shopee terus berkomitmen membangun relasi yang lebih kuat dengan pengguna kelompok usia milenial. Shopee menargetkan pertumbuhan basis konsumen milenial di Indonesia paling tidak bisa tumbuh sepanjang tahun lalu, yakni meningkat hingga 5 kali lipat dibanding tahun sebelumnya.

Perusahaan mengklaim telah memiliki lebih dari 100 juta listing aktif dengan melibatkan 1 juta pedagang. Aplikasi itu telah diunduh sebanyak 25 juta pengguna Indonesia.

Dia menuturkan pencapaian itu naik tiga kali lipat dibanding tahun sebelumnya. Pada tahun ini, Shopee menargetkan laju pertumbuhan dua kali lipat dibanding realisasi 2017.

Perusahaan e-commerce yang berbasis di Singapura itu mencatatkan gross merchandise value senilai US$5miliar pada tujuh negara tempatnya beroperasi.

Di samping memilih basis konsumen milenial, Shopee menggelar kampanye pemasaran dengan berbagai penawaran menarik pada tahun ini. Salah satunya dengan menyelenggarakan kampanye belanja special bertajuk ‘Shopee Days of Love’ untuk menyambut perayaan Valentine.

Program itu berlangsung pada 1-14 Februari 2018 dengan menjamin konsumen dapat memperoleh diskon belanja hingga 80%. Platform ini juga memberi kesempatan bagi penggunanya memperoleh hadiah utama berupa cincin berlian.

Berbagai diskon itu dapat ditujukan untuk pembelian barang. Barang yang kerap dibelanjakan kelompok usia milenial di dalam platform itu di antaranya berupa fesyen, gadget, dan perangkat perlengkapan rumah.

Indonesia merupakan salah satu pasar terbesar Shopee di Asia Tenggara. Area jangkauan platform itu mencapai 515 kota/kabupaten yang tersebar di seluruh Indonesia.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper