Belitung Timur Banjir, Telkomsel Pastikan Kondisi Jaringan Berfungsi

Lavinda
Selasa, 18 Juli 2017 | 21:46 WIB
Telkomsel/Istimewa
Telkomsel/Istimewa
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA -- PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) memastikan kondisi jaringan di wilayah yang terdampak bencana banjir di Belitung dan Belitung Timur dapat berfungsi dengan baik.

Seperti diketahui, beberapa wilayah di Kabupaten Belitung dan Belitung Timur, Kepulauan Bangka Belitung mengalami musibah banjir akibat hujan deras sejak beberapa hari lalu. Beberapa kecamatan terendam banjir mulai dari Simpang Renggiang, Kepala Kampit, Gantung, dan Manggar.

Executive Vice President Area Sumatera Telkomsel Paulus Djatmiko menyampaikan, sekalipun beberapa base transceiver station (BTS) tidak dapat beroperasi secara maksimal akibat terputusnya pasokan listrik disejumlah lokasi banjir, namun untuk wilayah terdampak bencana secara umum kondisi jaringan Telkomsel yang dominan menyelimuti wilayah itu tetap bisa melayani pelanggan.

“Secara keseluruhan, layanan jaringan Telkomsel yang menyelimuti Pulau Belitung beroperasi normal dan bisa digunakan untuk layanan suara, SMS maupun internet,” ujarnya seperti dikutip dari keterangan tertulis, Selasa(18/7/2017).

Untuk menjaga performa jaringan di wilayah banjir, Telkomsel mengaku terus memantau perkembangan performa jaringan. Telkomsel juga menyiagakan mobile backup power yang akan difungsikan sebagai catuan daya listrik cadangan pada daerah yang membutuhkan.

Selain memastikan kondisi jaringan, Telkomsel juga memberi bantuan melalui posko Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Bantuan yang diberikan berupa makanan siap saji, minuman, termasuk kebutuhan sandang seperti sarung, selimut hingga jas hujan.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Lavinda
Editor : Nancy Junita
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper