Traffic e-Commerce Selama Ramadan Meningkat 53%

Reni Efita
Kamis, 30 Juni 2016 | 19:17 WIB
Ilustrasi: Alibaba.com/Reuters
Ilustrasi: Alibaba.com/Reuters
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA -  UC Browser, mobile browser  di Indonesia, mengumumkan traffic e-commerce selama Ramadan meningkat  sekitar 53%.

Selain itu, 81% pengguna mobile internet di Indonesia mengunjungi situs belanja online setidaknya satu kali dalam empat minggu terakhir, dan setengah dari responden mengakses website e-commerce lebih dari tiga kali per hari.

Menurut We Are Social, Indonesia merupakan satu dari lima besar pasar media sosial di dunia dengan 30% masyarakatnya adalah pengguna aktif media sosial.

Masyarakat Indonesia terhubung dengan teman dan keluarganya melalui Facebook, Twitter, Instagram, dan media sosial lainnya.

Berdasarkan survei UC Browser, kata Kenny Ye, GM of Global Markets Alibaba mobile business group dalam rilisnya, Kamis (30/6/2016), 83% dari online shopper mulai berselancar ke situs online shopping sebelum minggu ketiga dan juga minggu terakhir bulan Ramadan yang mana biasanya mal-mal menggelar night sale.

Menurut survei MasterCard tahun lalu, Indonesia merupakan salah satu negara teratas di Asia Pasifik yang melakukan belanja online melalui smartphone, dengan lebih dari 50% responden Indonesia berbelanja melalui smartphone.

Hal yang sama juga dilaporkan DailySocial yang menyatakan bahwa Indonesia menjadi kontributor terbesar m-commerce di Asia Tenggara.

UCWeb Inc adalah bagian dari Alibaba Mobile Business Group, penyedia layanan mobile internet software.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Reni Efita
Editor : Saeno
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper