Samsung Hadirkan Smartphone Murah Galaxy J1 Mini

Newswire
Kamis, 10 Maret 2016 | 08:51 WIB
Samsung galaxy J1 Mini/gsmarerna
Samsung galaxy J1 Mini/gsmarerna
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA- Seperti kebanyakan pesaing lainnya, Samsung juga melakukan upaya terbaiknya untuk menjangkau pasar negara berkembang dengan menawarkan smartphone berharga terjangkau.

Produsen telepon pintar asal Korea Selatan itu menghadirkan Galaxy J1 Mini yang diumumkan di Filipina. Dari tampilannya, smartphone tersebut menyerupai Galaxy J1 Nxt yang dijual seharga 88 dolar AS di Bangladesh.
 
Laman GSM Arena, Kamis, menyebutkan bahwa penggunaan nama baru penting untuk menghindari kebingungan konsumen, karena J1 Mini hadir dengan spesifikasi yang lebih rendah dari 1GB menjadi 768MB.
 
Selain itu, spesifikasi yang diusung keduanya sama, seperti layar TFT 4.0 inci beresolusi 480 x 800 piksel, CPU quad-core 1.2GHz dan sistem operasi Android 5.1 Lollipop.
 
Untuk pengambilan gambar, Samsung menyematkan kamera belakang 5 megapiksel dan kamera depan VGA 0,3 megapiksel. J1 Mini hadir dengan baterai 1500 mAh yang diklaim dapat digunakan untuk menelepon selama delapan jam, tujuh jam untuk browsing dan 29 jam untuk memutar musik.
 
Namun, perangkat dengan Dual SIM ini belum mendukung jaringan 4G. Fitur lainnya mencakup USB 2.0, GPS, Glonass, 3.5mm Stereo Earjack, WiFi 802.11 b/g/n 2.4GHz, Wi-Fi Direct dan Bluetooth 4.0.
 
Hingga kini, belum ada informasi terkait harga jual smartphone ini.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper