Ansvia Bangun Enterprise Social Network Asli Indonesia

Setyardi Widodo
Rabu, 21 Oktober 2015 | 16:23 WIB
Abang Edwin Syarif Agustin, CEO Ansvia. /Ansvia
Abang Edwin Syarif Agustin, CEO Ansvia. /Ansvia
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA -- Ansvia membangun Enterprise Social Network (ESN) yang diklaim memiliki sejumlah kelebihan dengan teknologi perangkat lunak asli Indonesia, Digaku.
 
Abang Edwin Syarif Agustin, CEO Ansvia, mengatakan produk yang dikembangkannya dapat disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan dan dilengkapi berbagai fitur interaktif seperti chat antar karyawan, forum sharing knowledge, forum divisi, hingga memudahkan dalam penyimpanan database profil setiap karyawan.

"Kami ingin membantu perusahaan dalam memaksimalkan komunikasi internal dan mendorong proses komunikasi, kolaborasi, dan berbagi antar karyawan maupun divisi secara real-time di area yang aman," ujar Abang Edwin melalui siaran pers yang diterima Bisnis.com, Rabu (21/10/2015).

Dalam menghadirkan produk ESN yang prima, Ansvia melakukan evaluasi yang diadakan secara terus menerus melalui eksperimen dan update produk secara berkala seperti bug fixing ataupun perubahan versi.
 
Selain ESN, Ansvia juga menghadirkan Digaku untuk Kampanye Brand dan dikenal dengan produk media sosial asli Indonesia, Mindtalk. Saat ini, kata Abang Edwin, selain menjadi wadah komunitas-komunitas yang ingin berkumpul secara online, Mindtalk juga memiliki peran sebagai testbed untuk fitur – fitur yang dikembangkan untuk kebutuhan ESN.
 

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Setyardi Widodo
Editor : Setyardi Widodo
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper