Sandisk Luncurkan Kartu Memori 128 GB

Rezza Aji Pratama
Senin, 5 Mei 2014 | 13:41 WIB
USB,  Sandisk Memori 128 GB/Bisnis
USB, Sandisk Memori 128 GB/Bisnis
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA- Sandisk meluncurkan kartu memori berkapasitas 128 giga bit yang diklaim sebagai kartu dengan memori terbesar di dunia.

Stuart Robinson, Director Handset Component Technologies Strategy Analytics Sandisk mengatakan kartu memori SanDisk microSDXC 128GB ini dirancang untuk smartphone dan tablet Android. Perusahaan juga mengklaim kartu ini ideal untuk pengambilan video Full HD dan gambar berkualitas tinggi.

"SanDisk Ultra kartu microSDXC  128GB memberikan kecepatan dua kali lipat dibandingkan dari kecepatan kartu memori microSD biasa dan menawarkan kinerja rekaman video tertinggi," ujarnya dalam siaran pers, Senin (5/4/2014).

Sandisk juga menyediakan versi terbaru dari aplikasi SanDisk Memory Zone yang memungkinkan pengguna dengan mudah melihat, mengakses, dan memback-up semua file mereka dari memori telepon ke dalam satu tempat yang nyaman.

Dibandingkan dengan format kartu microSD yang pertama kali diluncurkan tahun 2004 dengan kapasitas 128MB, SanDisk telah meningkatkan kapasitas penyimpanan kartu microSD 1.000 kali lipat dalam waktu kurang dari satu dekade dengan kartu SanDisk Ultra microSDXC 128GB.

Untuk mengaktifkan penyimpanan 128GB pada kartu microSD yang dapat dipindah-pindahkan, SanDisk mengembangkan teknik yang memungkinkan untuk 16 memori die ditumpuk secara vertikal, masing-masing dipangkas jadi lebih tipis daripada sehelai rambut. Kartu memori SanDisk Ultra microSD tersedia di akhir bulan Mei dengan kapasitas mulai dari 8GB sampai 128GB dengan harga yang disarankan Rp119.000 sampai Rp1.999.000.
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Editor : Ismail Fahmi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper