Harga Cincin Samsung Galaxy Ring Diprediksi Rp5,63 Juta, Berfungsi Melacak Detak Jantung

Rika Anggraeni
Kamis, 23 Mei 2024 | 18:44 WIB
Samsung Galaxy Ring./Istimewa
Samsung Galaxy Ring./Istimewa
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — Harga cincin Samsung Galaxy Ring mulai bocor ke publik. Galaxy Ring diprediksi akan dihargai oleh Samsung sekitar US$300–US$350 atau sekitar Rp4,82 juta—Rp5,63 juta (asumsi kurs Rp16.073 per dolar AS).

Layanan wearable alias produk yang dilekatkan ke tubuh itu diperkenalkan pada Februari 2024 lalu di Mobile World Congress  Barcelona. Fungsi Galaxy Ring ini nantinya yakni memungkinkan pengguna untuk melacak detak jantung, gerakan, dan pola tidur yang dihasilkan dari sejumlah sensor di jari. 

Secara resmi, harga Galaxy Ring belum diinformasikan oleh Samsung. Namun, kemungkinan besar informasi harga dan ketersediaan cincin tersebut akan diumumkan pada Juli depan di acara Galaxy Unpacked.

Dilansir dari CNET, Kamis (23/5/2024), prediksi harga Samsung Galaxy Ring berasal dari pembocor teknologi Yogesh Brar. Sosok ini juga menyebut bahwa Samsung berencana untuk mengenakan biaya langganan bulanan kurang US$10 atau sekitar Rp160.000-an untuk menggunakan produk terbarunya ini.

Galaxy Ring akan menjadi cincin pertama dari Samsung. Produk baru ini berusaha untuk memperluas kehadirannya di pasar wearable setelah sebelumnya bertarung di pasar jam tangan.

Produk cincin teknologi sendiri bukan yang pertama. Galaxy Ring akan bersaing dengan Oura Ring yang merupakan pemimpin saat ini dalam cincin pelacak kesehatan.

Oura Ring Heritage sendiri dibanderol dari US$299 atau sekitar Rp4,8 juta. Lalu, Oura Ring Horizon yang memiliki desain sedikit berbeda dimulai dari harga US$349 atau sekitar Rp5,6 juta. Sedangkan harga Oura Ring naik berdasarkan material yang dipilih dan mencapai US$549 atau sekitar Rp8,82 juta untuk Oura Ring Horizon rose gold.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Rika Anggraeni
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper