Bisnis.com, JAKARTA - Cara menyembunyikan aplikasi HP Android sangat mudah untuk kamu coba. Pengguna android bisa menikmati berbagai macam fitur menarik yang mengatur aplikasi bawaan ataupun dari luar. Pengguna android semakin banyak dengan perkembangan teknologi dan merek yang berbagai macam.
Tentunya aplikasi android juga turut berkembang dengan berbagai teknologi. Kamu tetap bisa memanfaatkan fitur yaitu menyembunyikan aplikasi HP android. Bantuan aplikasi bawaan dan download dari Play Store bisa dimanfaatkan untuk menyembunyikan aplikasi HP android.
Berikut ini adalah beberapa cara menyembunyikan aplikasi di HP yang sudah dilansir dari berbagai sumber:
1. Cara menyembunyikan aplikasi di HP OPPO
- Pilih menu settings atau pengaturan – password & Biometrics.
- Pilih opsi Privacy Password – Hide Apps.
- Tentukan aplikasi apa yang ingin kamu sembunyikan.
- Akan muncul notifikasi yang mewajibkan kamu untuk membuat Access Code. Kode ini nantinya bisa digunakan untuk mengakses aplikasi yang disembunyikan di HP oppo.
- Pada notifikasi yang muncul, tekan tombol settings.
- Pengguna diminta untuk memasukkan access code berupa kombinasi angka yang diapit dengan tanda pagar.
- Setelah membuat access code, pengguna akan kembali memilih aplikasi yang ingin disembunyikan.
- Terakhir, tekan tombol Back atau Kembali untuk menyimpan pengaturan.
2. Cara menyembunyikan aplikasi di HP Vivo
- Buka HP kamu.
- Setelah itu, tap menu tiga ikon di bagian paling kiri homescreen.
- Pilih hide icon.
- Masukkan PIN atau pola lain yang kamu gunakan untuk mengunci ponsel.
- Setelah itu, pilih aplikasi yang akan kamu sembunyikan.
- Jika sudah, pilih Encryption settings untuk memberi pola kunci pada aplikasi yang akan disembunyikan.
- Proses selesai.
3. Cara menyembunyikan aplikasi di HP Samsung
- Buka menu setting lalu masuk ke menu Lock Screen & Security.
- Cari dan pilih menu Secure Folder. Jika sudah terbuka, tinggal klik tombol Next.
- Kemudian klik tombol Start.
- Kamu akan diminta untuk login ke Samsung account.
- Pilih tipe keamanan untuk membuka Secure Folder. Kamu bisa pilih metode keamanan berupa Pattern, Password, Fingerprint, atau
- Iris Scanner.
- Jika sudah, buka aplikasi Secure Folder pada menu utama smartphone.
- Kemudian klik tombol Add Apps untuk memilih nama aplikasi mana saja yang ingin kamu sembunyikan.
4. Cara menyembunyikan aplikasi di HP Xiaomi
- Masuk ke pengaturan atau settings.
- Masuk ke Security – Hidden Apps, atau kamu tinggal ketik Hidden Apps di kolom pencarian.
- Selanjutnya kamu hanya perlu memilih aplikasi apa yang ingin disembunyikan. Lalu centang di samping tiap-tiap aplikasi.
- Jika kamu ingin menampilkan kembali aplikasi yang disembunyikan, masuk kembali ke bagian security – Hidden Apps, lalu hilangkan tanda centang di aplikasi yang tercentang.
5. Cara menyembunyikan aplikasi di HP realme
- Buka menu settings atau pengaturan – privacy atau privasi.
- Pilih opsi hide apps atau sembunyikan aplikasi.
- Tentukan aplikasi apa saja yang ingin kamu sembunyikan.
- Akan muncul notifikasi yang mewajibkan kamu untuk membuat access code. Kode ini nantinya bisa digunakan untuk mengakses aplikasi yang disembunyikan di hp realme.
- Pada notifikasi yang muncul, tekan tombol settings.
- Pengguna diminta untuk memunculkan access code berupa kombinasi angka yang diapit oleh tanda pagar.
- Selain membuat access code, pengguna akan kembali memilih aplikasi yang ingin disembunyikan.
- Tekan tombol back untuk menyimpan pengaturan.
6. Cara menyembunyikan aplikasi di HP iPhone
- Buka app store di iPhone kamu.
- Ketuk tombol akun atau gambar foto kamu di bagian atas layar.
- Pilih dibeli dan pembelian saya jika kamu menggunakan layanan keluarga berbagi.
- Cari dan pilih aplikasi yang ingin disembunyikan. Jika sudah, kamu bisa mengusap aplikasi tersebut ke kiri.
- Ketuk sembunyikan dan pilih selesai.
Itulah beberapa cara menyembunyikan aplikasi di HP android dan iPhone.