JELAJAH SINYAL 2022: Begini Hasil Tes Kecepatan Internet Telkomsel di Beberapa Titik Kabupaten Ngada, NTT

Sholahuddin Al Ayyubi
Kamis, 3 November 2022 | 10:21 WIB
PENGECEKAN JARINGAN INTERNET - Tim Jelajah Sinyal Bisnis Indonesia melakukan pengecekan kecepatan internet atau uji coba jaringan internet menggunakan aplikasi Ookla di Nusa Tenggara Timur, Kamis (3/11/2022)/JIBI/Bisnis -Fanny Kusumawardhani.
PENGECEKAN JARINGAN INTERNET - Tim Jelajah Sinyal Bisnis Indonesia melakukan pengecekan kecepatan internet atau uji coba jaringan internet menggunakan aplikasi Ookla di Nusa Tenggara Timur, Kamis (3/11/2022)/JIBI/Bisnis -Fanny Kusumawardhani.
Bagikan

Bisnis.com, NGADA - Tim Jelajah Sinyal 2022 Bisnis Indonesia saat berada di Kabupaten Ngada, Provinsi Nusa Tenggara Timur, di Pulau Flores, berkesempatan melakukan ujicoba kecepatan internet PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel).

Setelah sebelumnya melakukan ujicoba di Kecamatan Bajawa, sebagai ibukota kabupaten dari Ngada, yang terbukti sangat tinggi. Kali ini tim juga melakukan ujicoba di kecamatan berbeda yang masih dalam lingkup wilayah Kabupaten Ngada, NTT, yakni Kecamatan Aimere yang juga terbukti hasilnya sangat tinggi.

Tes kecepatan di Aimere tersebut menggunakan aplikasi Ookla Speedtest, Rabu 2 November 2022 sekitar pukul 13.30 WITA itu menunjukkan hasil kecepatannya mencapai 37,6 megabyte per second (Mbps) untuk mengunduh data dari server. Sedangkan untuk mengunggah data ke server yakni 6,99 Mbps.

Kemudian, tingkat kestabilan internet Telkomsel juga masih kurang baik. Dari hasil test, nilai Ping operator Telkomsel mencapai 45 mili second (ms). Ping sendiri adalah waktu respon server terhadap permintaan data, semakin tinggi nilai Ping, maka tingkat kestabilan semakin kurang. Sementara semakin kecil angka Ping, maka semakin stabil.

Lalu angka untuk Jitter Telkomsel adalah 12 ms. Jitter adalah kondisi tertunda yang bervariasi dari waktu ke waktu atau disebut buffering ketika pengguna jaringan Internet sedang menonton video atau mendengar musik, terjadi kondisi diam atau tertunda.

Sebelumnya diketahui kecepatan internet Telkomsel sangat tinggi di wilayah Kecamatan Bajawa, Kabupaten Ngada, NTT, meskipun masih ada buffering saat mendengar musik maupun menonton video secara daring.

Tim Jelajah Sinyal 2022 Bisnis Indonesia melakukan tes kecepatan internet operator PT Telkomsel menggunakan aplikasi Ookla Speedtest pada pukul 01.00 WITA.

Hasilnya, kecepatan Internet milik PT Telkomsel mencapai 60,8 megabyte per second (Mbps) untuk mengunduh data dari server, sementara kecepatan untuk mengunggah data ke server yaitu 15,0 Mbps.

Kemudian untuk tingkat kestabilan internet dinilai masih kurang baik. Pasalnya dari hasil test, nilai Ping operator Telkomsel mencapai 34 mili second (ms). Ping sendiri adalah waktu respon server terhadap permintaan data. Semakin tinggi nilai Ping, maka tingkat kestabilan semakin kurang. Sementara semakin kecil angka Ping, maka semakin stabil.

Lantas untuk angka Jitter Telkomsel adalah 6 ms. Jitter adalah kondisi tertunda yang bervariasi dari waktu ke waktu atau disebut buffering ketika pengguna jaringan Internet sedang menonton video atau mendengar musik, terjadi kondisi diam atau tertunda.

Padahal, server yang digunakan PT Telkomsel ada di wilayah Sudiang Makassar yang berjarak 440 kilometer dari wilayah Bajawa Ngada, Flores NTT. Sebagai informasi, BPS mencatat penduduk yang mengakses Internet di Kabupaten Ngada pada 2021 sebanyak 46,47 persen dari total penduduk.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper